Terpopuler: Joki Tong Setan Bakar 'Tuyul', Remaja Putri Bunuh Ayah Sendiri
- VIVA.co.id/Ikhwan Yanuar
Jakarta – Seorang pria berinisial EST (34) ditangkap polisi di daerah Pasar Rebo, Jakarta Timur. Penangkapan pria yang bekerja sebagai joki tong setan di wahana pasar malam tersebut lantaran dia membakar temannya berinisial AMG (31).
Peristiwa pembakaran itu terjadi pada 19 Juni 2024 lalu. EST membakar AMG yang bekerja sebagai "tuyul" di wahana rumah hantu karena dipicu masalah utang Rp70 ribu.
Berita tentang joki tong setan yang membakar 'tuyul' rumah hantu tersebut banyak menarik perhatian pembaca kanal News VIVA, Rabu, 26 Juni 2024.
ilustrasi ambulans.
Selain berita tersebut, berita tentang seorang remaja putri membunuh ayahnya sendiri di daerah Duren Sawit, Jakarta Timur juga menarik perhatian pembaca VIVA.
Kepada polisi, remaja berusia 17 tahun itu mengaku membunuh ayahnya sendiri karena sering dimarahi, terkadang dipukul hingga dikatakan 'anak haram' oleh korban.
Tak hanya dua berita itu. Sejumlah berita lainnya juga banyak menarik perhatian pembaca. Berikut ini lima berita terpopuler di kanal News VIVA, Rabu, 26 Juni 2024 yang dirangkum dalam tulisan round up:
1. Sederet Fakta Tragis Joki Tong Setan Tega Bakar 'Tuyul' Rumah Hantu di Jaktim
Polisi mengamankan pria berinisial EST (34) yang bekerja sebagai joki tong setan, wahana pasar malam, kawasan Pasar Rebo, Jakarta Timur. EST ditangkap polisi karena tega membakar temannya berinisial AMG (31) karena masalah piutang.
Dalam kasus ini, korban AMG bekerja sebagai pemeran tuyul di wahana rumah hantu. Insiden pembakaran itu terjadi pada Rabu, 19 Juni 2024. Ada sederet fakta tragis dalam kasus yang dipicu utang Rp70 ribu itu.
Kapolsek Pasar Rebo Kompol Haris Akhmat mengatakan status EST yang sudah ditangkap itu ditetapkan sebagai tersangka. "Sudah jadi tersangka," kata Haris dalam keterangannya di Jakarta, Selasa 25 Juni 2024. Baca berita selengkapnya di sini.
2. Sadis! Begini Kronologi Gadis 17 Tahun Tusuk Ayahnya Sendiri hingga Tewas
Baru-baru ini media sosial digegerkan aksi pembunuhan yang dilakukan oleh seorang gadis berusia 17 tahun terhadap ayah kandungnya sendiri. Aksi tragisnya tersebut viral hingga berhasil mengundang rasa penasaran masyarakat.
Ilustrasi garis polisi.
- ANTARA FOTO/Risky Andrianto