Buru Cadangan Migas, Pertamina EP Selesaikan Survei Seismik 3D X-Ray
- Dok. Pertamina EP
Novy juga menceritakan bahwa tim berhasil mengatasi berbagai hambatan dan kesulitan yang ada selama pelaksanaan survey, diantaranya harus menjaga keamanan dan keselamatan operasional empat platform utama X Ray , yaitu Xma, Xa-Xd, dan Xb, mooring buoy, gas turbin Xa process, ditambah terdapat jaringan pipa bawah permukaan yang berusia lebih dari 40 tahun.
Lebih jauh lagi Novy menerangkan bahwa persiapan yang baik, mulai dari tahapan pre-mobilisasi menjadi kunci sukses dalam membuat strategi operasi yang sistematis dan mengedepankan aspek keselamatan. Sehingga hasil survei yang didapat optimal serta diselesaikan tepat waktu.
Sementara itu, Direktur Utama Pertamina EP, Eko Agus Sarjono sangat mengapresiasi keberhasilan dan sinergi yang baik antara Pertamina EP dan Elnusa dalam pelaksanaan survei seismic 3D X Ray Marine Nodal. Ini membuktikan kemampuan Tim Pertamina EP dalam mengelola kegiatan di onshore dan offshore.
”Data survei seismik 3D tersebut dapat segera ditindaklanjuti dan dioptimalkan oleh Tim GGR (Geology, Geofisika dan Reservoir Engineer) Asset 3 dan kantor pusat Pertamina EP, sehingga dapat segera berkontribusi positif untuk menambah cadangan dan peningkatan produksi Pertamina EP,” ujar Eko.