Rekomendasi 5 Sampo untuk Rambut Kering dan Mengembang, Dijamin Lebih Lembut dan Mudah Diatur!

Ilustrasi keramas.
Sumber :
  • Freepik/freepik

Jakarta, VIVA – Punya rambut kering dan mengembang memang bisa jadi tantangan tersendiri. Tiap kali bangun tidur, rambut jadi susah diatur, terlihat kusut, bahkan terasa kasar saat disentuh.

Mau dicatok terus-menerus supaya rapi, tapi khawatir rambut malah makin rusak. Dibiarkan begitu saja, tampilannya jadi kurang percaya diri.

Masalah rambut kering dan mengembang ini sering kali muncul karena berbagai faktor, mulai dari paparan sinar matahari, penggunaan alat styling panas (seperti hair dryer, catokan, atau curling iron), pewarnaan rambut berulang, hingga kurangnya perawatan rambut yang tepat.

ilustrasi keramas

Photo :
  • www.istockphoto.com

Bahkan, cuaca yang terlalu panas atau terlalu dingin pun bisa bikin rambut kehilangan kelembapannya secara alami. Nah, salah satu langkah awal yang paling penting untuk mengatasi rambut kering dan mengembang adalah memilih sampo yang tepat.

Jangan asal pilih hanya karena wangi atau harganya murah. Sampo yang cocok harus mengandung bahan-bahan yang bisa membantu mengunci kelembapan, menutrisi batang rambut, dan mengurangi efek "ngembang" atau frizz yang sering bikin rambut susah diatur.

Berikut ini adalah beberapa rekomendasi sampo terbaik untuk rambut kering dan mengembang yang bisa kamu coba:

1. Sunsilk Soft & Smooth Shampoo

Sampo ini mengandung lima minyak alami (almond, argan, camellia, coconut, dan babassu oil) yang dikenal efektif melembapkan rambut secara menyeluruh. Cocok banget buat kamu yang punya rambut kering dan kusut. Setelah pemakaian rutin, rambut terasa lebih halus, lembut, dan tidak terlalu mengembang.

2. L’Oréal Paris Extraordinary Oil Nourishing Shampoo

Kaya akan minyak bunga alami yang dapat membantu melembapkan batang rambut dan menjadikannya lebih lembut dan berkilau. Cocok untuk kamu yang rambutnya sering terkena styling panas atau diwarnai.

3. TRESemmé Keratin Smooth Shampoo

Sampo ini mengandung keratin dan argan oil yang terkenal ampuh untuk membuat rambut jadi lebih halus, mudah diatur, dan bebas frizz hingga 72 jam. Buat kamu yang rambutnya sering mengembang karena kelembapannya kurang, ini bisa jadi solusi jangka panjang.

4. The Body Shop Banana Truly Nourishing Shampoo

Kalau kamu lebih suka produk dengan bahan alami, sampo pisang dari The Body Shop ini bisa jadi pilihan. Diperkaya dengan pisang organik dan madu Community Trade, cocok untuk menutrisi rambut yang sangat kering dan rusak.

5. Pantene Pro-V Total Damage Care Shampoo

Pantene punya formula Pro-V yang sudah terbukti memperbaiki kerusakan rambut dari akar hingga ujung. Sampo ini juga bisa bantu mengontrol rambut mengembang agar tetap terlihat sehat dan rapi.