Menguak Pengakuan Pembunuh Sadis di Hotel C'One
Rabu, 30 Maret 2016 - 20:54 WIB
Sumber :
- VIVA.co.id / Anwar Sadat
VIVA.co.id - Dua pelaku pembunuhan sadis terhadap Agus Arygunawandi depan Hotel C’One Cempaka Putih, bernama FG dan AF telah tertangkap.Â
Baca Juga :
Duel Panas Pelita Jaya vs Satria Muda di Semifinal IBL 2025: Bukan Sekadar Perebutan Final
Menurut Kepala Satuan Reskrim Polres Metro Jakarta Pusat, Kompol Tahan Marpaung, berdasarkan pengakuan kedua pelaku, korban dihabisi nyawanya dengan tiga bacokan benda tajam.
Â
"Tersangka telah mengakui perbuatannya, dan menurut pengakuanya tersangka membacok Agus sebanyak tiga kali," kata Tahan di Mapolres Metro Jakarta Pusat, Rabu 30 Maret 2016.
Â
Baca Juga :
Gunawan Dwi Cahyo Curhat Pernikahannya Berjalan Tak Sesuai Harapan: Tidak Munafik Sedih Tentu Ada
Tahan mengatakan, korban mengalami luka parah di bagian kepala dan lengan kirinya. Tak lama setelah dibacok, korban akhirnya meninggal dunia.
Â
"Korban mengalami tiga luka bacok, di antaranya pada wajah sebelah kiri, kepala bagian belakang dan lengan kiri," ujar tahan
Â
Selain tersangka FG alias Kinto, dan AF alias Amfo, masih ada satu tersangka lagi atas nama MK yang masih dalam pengejaran polisi.
Â
"Masih ada satu pelaku yang berstatus DPO, tapi sudah kami ketahui keberadaannya, saat ini hanya tinggal membekuknya saja," ujar Tahan.
Â
Pembunuhan terhadap pria berusia 35 tahun itu terjadi pada Rabu dini hari sekira pukul 01.45 WIB Agus Arygunawan Pamikiran ditemukan tewas bersimbah darah di sebuah Bar Resto Karaoke Hotel C-One Jalan Letjend Suprapto, Cempaka Putih, Jakarta Pusat.
Â

Gara-gara Tersenggol, Agus Dibunuh di Depan Hotel C-One
Korban dan pelaku tak saling kenal.
VIVA.co.id
30 Maret 2016