Kronologi Ledakan Bom Bunuh Diri di Polsek Astanaanyar

Ilustrasi garis polisi di lokasi peristiwa bom
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Didik Suhartono

VIVA Nasional – Polsek Astanaanyar Kota Bandung, Jawa Barat diserang pria tak dikenal yang berujung dengan ledakan bom bunuh diri, Rabu pagi ini 7 Desember 2022. 

Anggota Polri Dibekali Bodycam untuk Pengamanan MotoGP Mandalika 2025

Kapolrestabes Bandung, Kombes Pol Aswin Sipayung menuturkan awal mula ledakan itu terjadi. Aswin menuturkan, kejadian tersebut berawal ketika anggota Polsek Astanaanyar tengah melakukan apel pagi.

"Kami laporkan pukul 08:20 WIB Polsek Astanaanyar sedang apel pagi," tutur Aswin dalam keterangannnya, Rabu 7 Desember 2022.

Detik-detik Bjorka Ditangkap Polisi, Begini Tampangnya

Detik-detik Terduga Pelaku Masuk Polsek

Kemudian, lanjut Aswin, saat apel itu para anggota didatangi seorang laki-laki sambil membawa senjata tajam. Pria tersebut juga sempat mengacungkan senjata tajam itu.

Misteri Kematian Terapis di Pejaten, Jejak Kaki di Atap Jadi Teka-teki Mengerikan

Pria tersebut menerobos para anggota polsek yang sedang melakukan apel pagi.

"Tiba-tiba ada seorang laki-laki masuk ke Polsek mengacungkan senjata tajam menerobos barisan apel pagi, seketika anggota menghindar," terangnya.

Terdengar Leadakan

Setelah melakukan aksinya menerobos anggota Polsek Astanaanyar yang apel itu, lalu terdengarlah ledakan yang kemudian diduga bom bunuh diri itu.

"Tidak lama kemudian ada ledakan. Pelaku pembawa bom tersebut meninggal dunia di Polsek Astanaanyar," jelasnya. 

Polisi berjaga saat berlangsung protes migran ilegal di Inggris

Polisi London Tangkap Ratusan Pendukung Palestine Action

Orang termuda yang ditangkap berusia 18 tahun, sementara yang tertua berusia 89 tahun.

img_title
VIVA.co.id
5 Oktober 2025