Dukung Perkembangan Daerah, PAN Soroti Realisasi Pembangunan Wisata Alam

Bendera Partai Amanat Nasional (PAN). Foto ilustrasi.
Sumber :
  • VIVA.co.id / Eduward Ambarita

Jakarta - Pertumbuhan ekonomi daerah dengan bisa mengoptimalkan wisata alam jadi perhatian elite Partai Amanat Nasional (PAN). Partai politik yang dipimpin Zulkifli Hasan alias Zulhas itu ingin fokus penuh mendorong pembangunan yang merata di seluruh daerah Tanah Air.

Pemerintah Tetapkan 219 PSN di 2026, Ada Kartu Kesejahteraan hingga MBG

Ketua DPD PAN GunungKidul, Arif Setiadi mengatakan komitmen mendorong pembangunan merata sebagai ikhtiar konkret dalam upaya membantu kehidupan masyarakat.

Menurut Arif, PAN akan pastikan pemerintah ikut mendorong dalam merealisasikan pembangunan wisata alam. Kata dia, PAN memahami peran pemerintah sangat penting dalam memajukan wisata di daerah untuk mewujudkan kesejahteraan masyarakat.

Satu per Satu Peran 8 Tersangka Kasus Sritex Diurai Kejagung: Siapa Lakukan Apa?

"Kami mengajak pemerintah khususnya di daerah Gunungkidul untuk berkontribusi nyata dalam upaya pembangunan wisata alam," kata Arif, dalam keterangannya, Senin, 28 Agustus 2023.

Pemprov DKI Prioritaskan Progam Sekolah Swasta Gratis dalam APBD

Dia bilang, PAN melakukan hal tersebut karena wisata alam sangat minim perhatian dari pemerintah. Maka itu, kata dia, kader PAN akan tergerak untuk melakukan kerjasama dengan pemerintah agar bisa merealisasikan yang diinginkan pelaku wisata.

Pun, Arif menuturkan wisata alam merupakan investasi jangka panjang yang bisa meningkatkan perekonomian daerah. Ia mengatakan, PAN akan berupaya semaksimal mungkin agar peran wisata alam bisa terus dikembangkan agar tak terbengkalai begitu saja.

"PAN mengingatkan pentingnya wisata alam dapat digunakan untuk kebermanfaatan masyarakat. Banyak manfaat dalam membangun wisata alam di daerah, salah satunya meningkatkan pertumbuhan ekonomi daerah," tutur Arif.

Kemudian, ia mengatakan PAN saat ini tengah berupaya konsisten dalam membangun perkembangan daerah. Terkait itu, PAN ingin melakukan pembangunan berupa akses jalan agar bisa dimanfaatkan dan digunakan masyarakat daerah untuk mempermudah dan meningkatkan aksesibilitas.

Sosialisasi PP Nomor 27 Tahun 2025

Tak Bisa Sembarangan, RI Kini Punya Aturan Baru Jaga Mangrove dan Cegah Krisis Iklim

Melalui PP 27 tahun 2025, Pemerintah menunjukkan keseriusan dalam mendorong pembangunan berkelanjutan dan merespons tantangan perubahan iklim secara konkret.

img_title
VIVA.co.id
23 Juli 2025