Modus Haji Tanpa Antre dengan Visa Non-Haji, Kemenag: Bisa Ditahan!

Jubir Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Arab Saudi Akhmad Fauzin.
Sumber :
  • ANTARA/HO-Kemenag

Jakarta, VIVA – Kementerian Agama Republik Indonesia kembali mengingatkan masyarakat untuk mewaspadai penawaran ibadah haji tanpa antre yang menggunakan visa non-haji. Peringatan ini disampaikan langsung oleh Kepala Biro Humas dan Komunikasi Publik Kemenag, Akhmad Fauzin, dalam konferensi pers harian di Media Center Haji (MCH), Jakarta, Senin (5/5/2025). 

Hilman Latief Ungkap 3 Terobosan Besar Haji 2025, Ini Dampaknya bagi Jemaah

Akhmad Fauzin selaku Kepala Biro Humas, Data dan Informasi

Photo :
  • youtube.com/KementerianAgamaPusat

"Jangan tergiur dengan tawaran haji tanpa antre, haji langsung berangkat, atau haji tanpa daftar resmi," tegas Fauzin dilansir dari laman Kemenag. 

Kegiatan Haji di Makkah Berakhir, Begini 6 Layanan Jemaah Selama 32 Hari

Fauzin menegaskan bahwa ibadah haji hanya sah jika dilakukan dengan visa haji resmi yang diterbitkan oleh Pemerintah Arab Saudi. Visa selain visa haji, seperti visa ziarah, kerja, atau wisata, tidak bisa digunakan untuk berhaji.

"Siapa pun yang kedapatan berhaji tanpa visa haji resmi akan dikenai sanksi tegas, seperti penahanan, deportasi, hingga larangan masuk ke Arab Saudi selama beberapa tahun ke depan," ujarnya.

Prabowo Bertolak ke Arab Saudi, Bahas Rencana Bangun Kampung Haji Indonesia di Makkah

Masyarakat diimbau untuk memastikan visa yang dimiliki sebelum berangkat ke Tanah Suci adalah visa haji. Ia juga mendorong masyarakat agar tidak ragu melaporkan pihak-pihak yang menawarkan perjalanan haji ilegal kepada otoritas berwenang.

"Mari kita jaga kemurnian ibadah ini dan lindungi sesama dari jeratan oknum yang tidak bertanggung jawab," ajaknya.

Proses sortir kurma ajwa Castle Farms dengan teknologi canggih

Mengintip Produksi Kurma Ajwa Castle Farms di Madinah: Canggih dan Organik

Setiap kali beribadah haji atau umrah, kurma menjadi bagian tak terpisahkan dari pengalaman di Tanah Suci.

img_title
VIVA.co.id
7 Juli 2025