Rekor Spesial di Balik Cristiano Ronaldo Top Scorer EURO 2020

Pemain Timnas Portugal, Cristiano Ronaldo
Sumber :
  • twitter.com/EURO2020

VIVA – Kapten Timnas Portugal, Cristiano Ronaldo resmi menjadi top scorer EURO 2020. Dia bersanding dengan pemain Timnas Republik Ceko, Patrik Schick.

Start Mengerikan Al Nassr di Liga Arab Saudi! Cristiano Ronaldo dan Joao Felix Garang

Kedua pemain tersebut menorehkan lima gol sepanjang penampilan di EURO 2020. Tapi, Ronaldo memiliki jumlah pertandingan lebih sedikit, yakni 360 menit atau empat pertandingan.

Menit bermain lebih sedikit itu karena Portugal terhenti langkahnya di babak 16 besar usai kalah dari Belgia. Selain itu, pemain berjuluk CR7 turut menyumbangkan satu assist.

Daftar Lengkap Peraih Ballon d’Or Sepanjang Sejarah: Lionel Messi Masih di Atas Cristiano Ronaldo

Sedangkan Schick mencetak lima gol dalam 404 menit penampilannya. Ceko berhasil melaju hingga perempatfinal sampai akhirnya kalah dari Denmark.

Ini adalah kedua kalinya Ronaldo menjadi top scorer di ajang EURO. Karena dia pernah pula melakukannya pada edisi 2012.

5 Pesepakbola Peraih Ballon d’Or Terbanyak Sepanjang Masa, Messi Sulit Dikejar

Ketika itu Ronaldo bersama dengan lima pemain lainnya, yakni Alan Dzagoev (Rusia), Mario Mandzukic (Kroasia), Mario Gomez (Jerman), Fernando Torres (Spanyol), dan Mario Balotelli (Italia) berhasil mencetak tiga gol.

Merujuk daftar pencetak gol terbanyak sepanjang 60 tahun EURO bergulir, baru Ronaldo yang berhasil dua kali menjadi top scorer.

Ini menambah gengsi pemain berusia 36 tahun dalam gelaran EURO. Karena dia kini memimpin daftar pencetak gol terbanyak dalam sejarah.

Total sudah 14 gol yang dicetak Ronaldo selama debut di EURO 2004 hingga saat ini. Jumlah itu dia dapatkan dalam 25 penampilan.

Jumlah gol Ronaldo itu jauh lebih banyak dari mantan pemain Timnas Prancis, Michel Platini yang ada di urutan kedua. Mantan Presiden UEFA itu mencetak sembilan gol dari lima penampilan di EURO.

Megabintang Al Nassr, Cristiano Ronaldo

Terpopuler: Start Mengerikan Al Nassr dan Ronaldo, Zidane Pasang 2 Syarat untuk Manchester United

Berita mengenai start mengerikan Al Nassr dan Cristiano Ronaldo di Liga Arab Saudi menjadi buruan pembaca VIVA Sport sepanjang Senin 29 September 2025.

img_title
VIVA.co.id
30 September 2025