Cristiano Ronaldo Seperti Ucap Bismillah Sebelum Eksekusi Tendangan Bebas di Piala Eropa 2024

Pemain Timnas Portugal, Cristiano Ronaldo
Sumber :
  • Hendrik Schmidt/dpa via AP

Jakarta – Kapten Timnas Portugal, Cristiano Ronaldo diduga mengucap bismillah sebelum mengeksekusi tendangan bebas dalam laga Portugal vs Timnas Republik Ceko di Piala Eropa 2024 Rabu, 19 Juni 2024 dini hari WIB.

Sudah Minggat dari Spanyol, Ronaldo Bikin Rencana Besar Barcelona Berantakan

Dalam pertandingan itu Ronaldo yang dipasang sebagai starter bermain full selama 90 menit. Sayangnya ia tidak mencetak gol di laga perdana Grup F Euro 2024 tersebut.

Meski demikian, Portugal berhasil mengantongi kemenangan 2-1 atas Ceko. Dua gol tersebut dihasilkan lewat gol bunuh diri Robin Hranac pada menit ke-69 dan Francisco Conceicao di menit 90+2.

Pelatih Anyar Al Nassr dari Portugal, Bisa Bantu Cristiano Ronaldo Akhiri Paceklik Gelar?

Kapten Timnas Portugal, Cristiano Ronaldo

Photo :
  • AP Photo/Pedro Rocha

Pada laga ini, sang mega bintang tentu sukses mencuri perhatian dunia. Terlebih, ia kembali memecahkan rekor penampilan terbanyak di turnamen Euro.

Fakta yang Membuat Fans Messi Kepanasan

Tercatat dia sudah enam kali tampil bersama Timnas Portugal. Penampilan debutnya diawali di Euro 2004, kemudian 2008, 2012, 2016, 2020, dan 2024.

Selain itu, momen Ronaldo tertangkap kamera seperti mengucap Bismillah sebelum mengeksekusi tendangan bebas juga tak luput dari sorotan.

Momen tersebut terjadi saat pertandingan memasuki menit ke-59. Saat itu skor masih kacamata dan Ronaldo mendapat kesempatan mengeksekusi tendangan bebas.

Seperti biasanya, sebelum melakukan tendangan bebas, pria 39 tahun itu lebih dulu mengambil ancang-ancang. Pada momen tersebut ia terlihat seperti mengucap bismillah.

Sayangnya tendangan bebas yang dibuat bintang Al Nassr itu dapat ditahan Kiper timnas Republik Ceko, Jindrich Stanek.

Aksi Cristiano Ronaldo diduga mengucap Bismillah itu pun langsung menjadi sorotan di media sosial X (Twitter) Rabu, 19 Juni 2024.

Seorang warganet mengungkap, Ronaldo tidak mengucapkan Bismillah melainkan “Vais Marcar” kalimat dalam bahasa Portugis yang berarti kamu akan mencetak gol. 

Pemain Inter Miami, Lionel Messi

Tanpa Hadiah Penalti, Messi Resmi Kangkangi Ronaldo dalam Sejarah Sepakbola

Lionel Messi kembali mengukir sejarah di dunia sepak bola. Mega bintang asal Argentina itu resmi melampaui rekor Cristiano Ronaldo dalam jumlah gol non-penalti alias tanp

img_title
VIVA.co.id
20 Juli 2025