Sisa 7 Laga Persib Menuju Juara, Zalnando: Minimal 5 Kemenangan
- Instagram @persib
Bandung, VIVA – Persib Bandung berada dalam fase krusial dalam perburuan gelar juara Liga 1 2024/2025. Tim berjuluk Maung Bandung ini tinggal menyisakan tujuh pertandingan lagi.
Bek sayap Persib, Zalnando, menekankan pentingnya dalam menghadapi tujuh laga sisa Liga 1. Dari tujuh laga, Zalnando berharap Persib bisa meraih lima kemenangan.
Lima kemenangan sudah cukup untuk mempertahankan puncak klasemen sekaligus memastikan diri menjadi juara Liga 1. Mengingat, jarak poin dengan Dewa United di urutan kedua terpaut delapan angka.
"Sangat penting ya, menentukan kita kalau bisa melewati 5 laga, kan sisa 7 laga, jadi kalau kita kumpulin 5 kemenangan lagi minimal," kata Zalnando kepada wartawan.
Kendati begitu, eks pemain Sriwijaya FC ini memilih untuk fokus terhadap satu demi satu pertandingan. Terdekat, mereka akan ditantang lawan berat Borneo FC di Stadion Segiri, Samarinda pada 11 April 2025.
"Kita mah fokus Borneo saja dulu, soalnya kan kita away lawan Borneo, kita harus full fokus karena kemenangan nanti kalau kita bisa menang, pertandingan selanjutnya juga lebih punya percaya diri lebih tinggi lagi," terangnya.
"Yang penting sih fokus ke tiap pertandingan saja. Kalau bisa menangin setiap laga yang bisa dibilang juara, yang penting satu pertandingan ke satu pertandingan saja sih," tambahnya.
Menghadapi Borneo FC, Zalnando kemungkinan besar bakal dipercaya sebagai starter. Sebab, Edo Febriansyah yang biasa beroperasi di bek kiri harus absen karena akumulasi kartu kuning.
Zalnando menegaskan kesiapannya jika dipercaya Bojan Hodak main sejak awal pertandingan. Pemain kelahiran Cimahi ini mengatakan bahwa siapapun yang diturunkan, pemain harus dalam kondisi siap tempur.
"Kalau dari saya sendiri, setiap pertandingan harus siap. Siapapun, mau Edo main atau saya main ya tetap harus ready. Sebenarnya tanpa pertandingan ke depan saya harus main atau enggak, ya yang penting mah harus ready main," jelasnya.