5 Fakta Menarik Jelang Duel Celta Vigo vs Real Madrid

Real Madrid vs Celta Vigo
Sumber :
  • AP Photo/Manu Fernandez

VIVA Bola - Real Madrid akan datang ke markas Celta Vigo dalam lanjutan LaLaliga di Stadion Abanca Balaidos, Sabtu 26 Agustus 2023, pukul 02.30 WIB.

Klasemen LaLiga: Barcelona Dibantai, Real Madrid Berkuasa

Pada pertandingan sebelumnya, Celta Vigo hanya mampu meraih satu poin setelah ditahan imbang Real Sociedad dengan skor 1-1. Sedangkan Real Madrid mampu meraih kemenangan atas Almeria dengan skor 3-1.

Berikut beberapa fakta menarik jelang duel Celta Vigo vs Real Madrid:

Nilai Pasar Vinicius Jr Anjlok Parah, Siapa Mau Beli dari Real Madrid?

1. Celta Vigo Belum Raih Kemenangan

Pemain Celta Vigo rayakan gol ke gawang Cadiz.

Photo :
  • twitter.com/LaLigaEN

Figo Blak-blakan Pernah Hampir Gabung Liverpool tapi Akhirnya Sakit Hati

Sejak LaLiga bergulir, Celta Vigo belum pernah meraih kemenangan. Dalam laga pembuka mereka menelan kekalahan atas Osasuna dengan skor 0-2 dan di laga kedua meraih hasil imbang 1-1.

2. Catatan Gemilang Real Madrid

Selebrasi Real Madrid usai bobol gawang Celta Vigo

Photo :
  • AP Photo/Manu Fernandez

Real Madrid mampu tampil luar biasa sejak LaLiga di mulia. Los Blancos berhasil meraih dua kali kemenangan. Di laga perdana, Real Madrid meraih kemenangan atas Athletic Bilbao dengan skor 2-0 dan meraih kemenangan atas Almeria dengan skor 3-1. Hasil ini membuat skuad asuhan Carlo Ancelotti berada di puncak klasemen.

3. Real Madrid Dihantam Badai Cedera

Kiper Real Madrid, Thibaut Courtois.

Photo :
  • AP Photo/Scott Heppell

Ada sejumlah pemain inti Real Madrid mengalami cedera seperti Eder Militao, Thibaut Courtois, Arda Guler, Ferland Mendy hingga Dani Ceballos. Meskipun banyak pemain yang cedera, Real Madrid mampu bermain luar biasa.

4. Jude Bellingham Menjadi Kunci Real Madrid

Jude Bellingham mampu tampil luar biasa sejak liga di mulai. Pemain asal Inggris itu tercatat sudah mencetak tiga gol serta satu assist. Selain itu juga, dalam laga menghadapi Almeria, ia terpilih sebagai pemain terbaik.

5. Head To Haed

Celta Vigo vs Real Madrid

Photo :
  • twitter.com/realmadriden

Real Madrid memiliki catatan luar biasa ketika berhadapan dengan Celta Vigo. Dalam lima pertemuan terakhir, Los Blancos berhasil meraih lima kemenangan. Hal ini akan menjadi modal penting untuk Real Madrid saat menghadapi Celta Vigo pada dini hari nanti.

Indonesia vs Arab Saudi di Laga Kualifikasi Piala Dunia 2026

Catatan Head to Head Timnas Indonesia Vs Arab Saudi, Rekor Buruk Baru Dipatahkan Tahun Lalu

Timnas Indonesia akan menghadapi ujian berat saat melawat ke markas Arab Saudi dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 putaran keempat zona Asia

img_title
VIVA.co.id
7 Oktober 2025