Jens Raven Mau Akhiri Perjalanan di Piala Asia U-20 2025 dengan Kemenangan

Pemain Timnas Indonesia U-20 Jens Raven
Sumber :
  • Instagram @timnasindonesia

China, VIVA – Penyerang Timnas Indonesia U-20, Jens Raven bertekad mengakhiri perjalanan di Piala Asia U-20 2025 dengan kemenangan. Garuda Muda akan berhadapan dengan Yaman U-20 di Shenzhen Youth Football Training Base Centre, China dalam lanjutan Grup C, Rabu 19 Februari 2025.

Jens Raven Berpisah dengan FC Dordrecht, Gabung ke Bali United?

Timnas Indonesia U-20 tidak dapat melanjutkan perjalanannya dalam Piala Asia U-20 karena kalah 0-3 dari Iran U-20 dan 1-3 dari juara bertahan Uzbekistan U-20 pada pertandingan sebelumnya.

"Kami semua akan berjuang untuk mengakhiri kampanye Piala Asia dengan baik," kata Jens Raven, dikutip dari rekaman audio dari PSSI, Selasa 18 Februari 2025.

Resmi Tangani Timnas U-20, Frank van Kempen Dipasangi Sejumlah Target oleh PSSI

Di atas kertas, Timnas Indonesia U-20 diunggulkan atas Yaman U-20. Meski keduanya sama-sama belum menghasilkan poin di Grup C, tapi secara jumlah kebobolan, Garuda Muda lebih sedikit.

Mereka kalah 0-1 dari Uzbekistan U-20 pada pertandingan pertama. Lalu pada pertandingan kedua melawan Iran U-20, kekalahan yang diderita adalah enam gol tanpa balas.

PSSI Tunjuk Frank van Kempen sebagai Pelatih Timnas Indonesia U-20

Indonesia U-20 dan Yaman U-20 juga pernah saling berhadapan dalam babak Kualifikasi Piala Asia U-20 2025 di Jakarta pada September 2024 lalu. Saat itu kedua tim main imbang 1-1.

"Yaman sudah kita ketahui dari kualifikasi Piala Asia U-20," tutur Jens Raven.

Penyerang keturunan Belanda itu menilai permainan Indonesia U-20 pada laga terakhir melawan Uzbekistan U-20 sudah membaik. Ada satu gol yang bisa disarangkan ke gawang lawan untuk menyamakan kedudukan.

"Saya pikir setelah pertandingan terakhir, kami cukup bagus pada babak pertama, bermain 1-1 dan Uzbekistan adalah lawan tangguh. Saya senang bisa mencetak gol dan membuat skor menjadi 1-1 pada babak pertama," ujarnya.

Jens Raven resmi bergabung dengan Bali United

RESMI: Pemain Timnas Indonesia U-23 Jens Raven Berlabuh di Bali United

Bali United merekrut striker baru Jens Raven guna memperkuat lini serang tim dalam menghadapi musim kompetisi Liga Super 2025/2026.

img_title
VIVA.co.id
13 Juli 2025