Boediono, Diskon Ertiga, Ayu Ting Ting 'Hamil'
- ANTARA FOTO/Indrianto Eko Suwarso
VIVA – Nama mantan Wakil Presiden Boediono menarik perhatian sebagian kalangan, akhir-akhir ini. Hal itu setelah ada keputusan Pengadilan Negeri Jakarta Selatan terkait kasus skandal dana talangan atau bailout Bank Century.
Dalam putusannya, Pengadilan Negeri Jakarta Selatan memerintahkan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) melanjutkan penyidikan atas kasus skandal Bank Century, dalam bentuk melakukan penyidikan dan menetapkan tersangka terhadap Boediono, Muliaman D Hadad, Raden Pardede dan kawan-kawan.
Berita terkait Boediono dalam kasus skandal Bank Century itu menarik perhatian pembaca VIVA, Rabu, 18 April 2018. Di antaranya, berita tentang cerita mantan Menteri Koordinator bidang Perekonomian Rizal Ramli soal pertemuan Boediono dengan mantan Ketua KPK Antasari Azhar.
Selain itu, berita-berita dari dunia otomotif dan entertainment juga menarik perhatian pembaca. Soal mobil Suzuki Ertiga, misalnya. Suzuki Ertiga akan hadir dalam wujud baru. Untuk produk dengan model saat ini, diler menawarkan sejumlah promo menggiurkan, dari uang muka yang ringan hingga diberikan aksesori mobil.
Ada juga berita dari dunia entertainment. Kali ini, penyanyi dangdut Ayu Ting Ting yang menjadi sorotan warganet. Foto perut buncit Ayu yang mengenakan daster ungu diunggah Eko Patrio di akun instagramnya. Warganet pun dibuat heboh.
Berikut ini lima berita yang menarik perhatian pembaca VIVA, Rabu, 18 April 2018:
1. Elite Demokrat Amir Syamsuddin Ungkap Kekecewaan di ILC
Ketua Dewan Kehormatan Partai Demokrat Amir Syamsuddin mengaku kecewa menyaksikan dialog para tamu di acara Indonesia Lawyers Club atau ILC di tvOne pada Selasa malam 17 April 2018, dengan tema "Berwenangkah Praperadilan Menetapkan Boediono Tersangka?”
Menurut Amir, yang juga diundang dalam acara itu, para pembicara saat itu terkesan menyimpangkan substansi diskusi dari tema yang ada.
Padahal menurut Amir, dia sengaja hadir di acara ILC karena ingin meluruskan persepsi soal putusan praperadilan PN Jakarta Selatan soal Century yang dianggap menyimpang dari yang seharusnya. Simak berita selengkapnya di sini.
2. Adu Mulut, Fahri Hamzah Tantang Pengacara Melaporkannya
Wakil Ketua DPR Fahri Hamzah sempat terlibat adu mulut dengan praktisi hukum Saur Siagian. Hal itu terjadi dalam acara Indonesia Lawyers Club atau ILC di tvOne dengan tema "Berwenangkah Praperadilan Menetapkan Boediono Tersangka?", Selasa malam, 17 April2018.