Di Usia ke-50, Bopak Dikaruniai 'Makhluk Cantik dari Surga'

Komedian Bopak Castello
Sumber :
  • VIVA.co.id/Nuvola Gloria

VIVA – Komedian Bopak tengah berbahagia. Dia baru saja dikaruniai anak pertama dari istrinya, Gita Resya, hari Jumat, 2 Maret 2018 jam 08.18 WIB di Rumah Sakit Haji Pondok Gede, Bekasi, Jawa Barat. Lewat persalinan caesar, sang istri melahirkan putri cantik bernama Cello Afsheen Bidwy. 

Reaksi Desta saat Mendengar Anak Vincent Rompies Terlibat Kasus Bullying

Bayi dengan berat 3,2 kilogram dan panjang 48 sentimeter itu kini mengisi kebahagiaan rumah tangganya. Apa arti nama putri mungilnya? 

"Artinya makhluk cantik dari surga yang bersinar seperti laksana bintang di langit. Biar memancar gitu sama siape aje. Taman lampu dong, hehe," katanya seraya bercanda saat dihubungi VIVA hari Minggu, 4 Maret 2018. 

Jarang Terlihat, Bopak Castello Bicara Soal Hijrah

Bopak sangat bahagia karena di usianya yang hampir genap 50 tahun, dia masih bisa ditemani tangisan bayi mungil setiap hari. 

"Ya kalau Bopak mah terima saja cewek atau cowok, sama saja. Yang penting senang, bahagia. Yang mirip sama Bopak cuma alisnye doang," tuturnya nyeleneh. 

Bopak Castello Ternyata Cuma Hidup dengan Satu Paru, Sering Muntah Darah saat Syuting

Keluarga Bopak pun berkumpul untuk merayakan kelahiran sang bayi. Mereka juga ikut menjaga putri kecilnya sehingga pemeran Jodoh Wasiat Bapak ini mengaku tak ingin menggunakan jasa babysitter. 

"Enggaklah, kan ada neneknya, bibinya sama tantenya. Aman ya, enggak pakai babysitter-lah," ujar dia. (ren)

Syarief Khan, Sarwendah dan Bopak

Syarief Khan Gandeng Sarwendah dan Limbad Rawat Mobil Mewah di Salonnya

Syarief Khan sukses di bisnis otomotif, gandeng selebriti, bangun masjid di Depok, dan peduli anak jalanan demi masa depan yang lebih baik.

img_title
VIVA.co.id
14 Juli 2025