Hati Leeteuk Super Junior Berdebar-debar saat Bertemu Rossa

Leeteuk dan Rossa
Sumber :
  • VIVA/Putri Dwi

VIVA – Rossa akan berduet maut dengan boyband K-Pop legendaris, Super Junior. Penyanyi Tegar dan perwakilan Super Junior, Leeteuk, membenarkan kabar tersebut.

Rossa Nilai Tuntutan Rp24,5 Miliar Terhadap Vidi Aldiano Tak Masuk Akal

“Sebelum saya ke Indonesia banyak fans yang penasaran apa yang saya lakukan ke Indonesia, tapi memang ada kolaborasi dengan Rossa dan saya akan kabari fans di korea. Kita akan perluas kerjasama ini,” ungkap Leeteuk saat ditemui di Sudirman, Jakarta Selatan, Kamis, 22 Februari 2019.

Pria bernama lengkap Park Jung Soo ini pun mengaku deg-degan saat disebut akan berkolaborasi dengan Rossa. Leeteuk berharap kelak Super Junior dan Rossa dapat tampil bersama dalam sebuah konser.

TERPOPULER: Umi Pipik Laporkan Akun Medsos yang Menghina Dirinya, Rossa Sukses Gelar Konser

“Hati saya dan jantung saya berdebar, kalau ada kesempatan lagi kita ingin adakan konser bersama di Indonesia atau negara Asia lainnya,” ujar Leeteuk lagi. 

Leader Super Junior itu mengungkapkan bahwa ia kagum dengan sosok Rossa. Apalagi perjalanan karier Rossa yang gemilang membuat Leeteuk merasa terhormat bisa berkolaborasi dengan pelantun Ayat Ayat Cinta itu.

Terungkap! Rossa Ngaku Sempat Ingin Berhenti Nyanyi Gegara Hal Ini

“Setahu saya Rossa orang ternama di Indonesia, termasuk di Asia. Dia sudah menjadi artis di usia 17 tahun dan pengalamannya luas. Saya sangat mengagumi beliau,” akunya.

Leeteuk menambahkan, “Dia bertalenta banget, ini kesempatan sekaligus kehormatan untuk ekspansi kemampuan saya. Saya ucapkan terima kasih." (fin)

Rossa.

Rossa Sukses Gelar Konser di Malaysia, Boyong 180 Pekerja Seni dari Indonesia

Setelah meraih kesuksesan besar dengan sold-out tiket lebih dari 12 ribu penonton di Jakarta, Queen of Pop Indonesia, Rossa, kembali menorehkan prestasi di Malaysia.

img_title
VIVA.co.id
23 Juni 2025