Banyak Wanita yang Suka, Andika Kangen Band: Padahal Gue Ngaca juga, Gue Takut

Andika Mahesa atau Andika Kangen Band.
Sumber :
  • VIVA/Ardian (Bandar Lampung)

VIVA Showbiz – Penyanyi Andika Mahesa, yang dikenal sebagai vokalis Kangen Band, mengungkapkan rasa kagum karena banyak wanita yang menyukainya. Meskipun bersyukur atas perhatian tersebut, Andika juga mengakui rasa herannya terhadap hal tersebut.

TERPOPULER: Marshel Widianto Jadi Kurir Narkoba Andika Mahesa, Adhisty Zara Gak Dekat dengan Sang Ayah

"Gue Alhamdulillah, kadang-kadang gue bingung, padahal gue ngaca juga gue takut," kata Andika Kangen Band dikutip dari  YouTube Intens Investigasi. Scroll lebih lanjut ya.

Meskipun merasa heran, Andika menyatakan rasa syukurnya jika ada wanita yang tertarik padanya. Andika juga mengungkapkan bahwa dia tidak pernah bertanya pada wanita yang menyukainya tentang alasan di balik ketertarikan tersebut.’

Marshel Widianto Ungkap Pernah Antar Narkoba Buat Andika, Babang Tamvan Panik Takut Keciduk BNN

"Gue sampai sekarang kalau ada beberapa cewek suka sama gue, gue belum tanya, 'Lo ini sadar apa enggak suka sama gue?'" ucap Andika.

Tampang Pembunuh Berantai di Padang Pariaman, Habisi Nyawa Tiga Wanita

Mengenai pengalaman uniknya, Andika menceritakan bahwa ada wanita yang meninggalkan teman pria Andika demi mendekati dirinya.

"Kadang temen bawa pacar, besok-besoknya pacarnya enggak mau, maunya sama gue. Gue bingung juga, 'gantengan elu (teman Andika),'" ungkapnya.

Andika Kangen Band menikah.

Photo :
  • Instagram @lambe_turah

Lebih lanjut, Andika mengungkapkan sikap hati-hati dalam menjalani proses pendekatan dengan wanita. Ia merasa sebagai pria yang biasa-biasa saja.

"Makanya kalau temen ngajakin jalan, PDKT sama cewek, gue enggak mau ikutan. Karena gue berpikirnya satu, yang disukain dari gue apa, karena gue orangnya biasa-biasa aja," tambahnya.

Seperti diketahui, Andika Mahesa baru-baru ini melangsungkan pernikahan dengan seorang wanita yang berprofesi sebagai dokter. Sejak pernikahan pertamanya pada tahun 2007 dengan Ade Bunga Niari, Andika telah menjalani beberapa pernikahan yang tidak berlangsung lama. Pernikahan terbarunya ini menjadi yang kelima setelah beberapa pernikahan sebelumnya yang berakhir dengan perceraian.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya