Duel Panas Penentuan Juara F1, ExxonMobil Harap Verstappen Konsisten
- istimewa
“Itu bukan akhir pekan terbaik bagi tim, kami kehilangan poin penting di Kejuaraan Konstruktor, jadi kami akan pergi ke Abu Dhabi sekarang untuk mencoba dan membalikkan keadaan. Kami sedikit kurang beruntung dengan bendera merah pertama, tetapi kami lolos dengan baik setelah restart kedua," kata Checo.
"Itu adalah balapan yang sangat penting bagi tim hari ini, jadi yang ini sangat menyakitkan, tetapi ada harapan untuk Abu Dhabi. Masih ada optimisme dan sesuatu untuk diperjuangkan dan kami akan memberikan segalanya pada balapan terakhir musim ini, jadi mari kita lihat ke depan,” tegas Checo.
Sementara itu, Rommy Averdy Saat selaku Mobil Consumer Brand General Manager PT ExxonMobil Lubricants Indonesia turut mengapresiasi hasil Max berhasil finis posisi dua di F1 Jeddah 2021.
“Seri penutup di Abu Dhabi minggu depan, kami harapkan Red Bull Racing mempersiapkan lebih matang, baik Max dan Checo lebih tenang, karena akan menjadi penentu Juara Dunia F1 2021 bagi Max dan juga masih ada kesempatan untuk Red Bull Racing juara Konstruktor,” ujar Rommy.
“Kami mengajak seluruh masyarakat Indonesia untuk mendukung Max dan Checco dan bersama-sama membuktikan keunggulan produk Mobil1™ dan Mobil™ pada kendaraan Anda. Produk-produk tersebut tersedia di pasar Indonesia seperti rangkaian produk pelumas Mobil1™ dan Mobil Super™,” tambahnya.
Tahun ini ExxonMobil Lubricants Indonesia meluncurkan varian terbaru rangkaian produk Mobil Super™ yaitu Mobil Super™ All in One Protection, Mobil Super™ Friction Fighter dan Mobil Super™ Everyday Protection.
Pembalap Red Bull Racing, Max Verstappen
- Instagram/@redbullracing
Rangkaian produk Mobil Super™ ini telah dilengkapi dengan spesifikasi standar industri terkini API SP.
Keunggulan Mobil Super™ All in One Protection memberikan perlindungan mesin kendaraan dari suhu yang semakin panas yang dapat diatasi oleh Full synthetic dengan Heat Activated Anti-wear Molecules.
Sedangkan Mobil Super™ Friction Fighter yang dilengkapi dengan lapisan perlindungan tambahan dari Friction Fighter Molecules memberikan kesempatan untuk lebih banyak perjalanan saat mesin terlindungi dari keausan.
Adapun Mobil Super™ Everyday Protection dengan Extengine Molecules, membuat usia kendaraan lebih panjang untuk lebih banyak tujuan bersama keluarga.
