3 Tersangka Perusak Mercy di Bantul Ditangkap, Ini Peran Para Pelaku

3 pelaku yang merusak Mercy ditangkap polisi
Sumber :
  • VIVA.co.id/Cahyo Edi

"Untuk kasus tabrak lari sudah kami tangani dengan memeriksa pihak-pihak yang menabrak maupun yang ditabrak. Kasus ini selesai secara kekeluargaan. Kedua belah pihak telah menandatangani surat kesepakatan bahwa penabrak akan mengganti semua kerusakan," tutur Ihsan.

Ihsan mengungkapkan terkait kasus pengeroyokan terhadap pengemudi Mercy dan perusakan mobil berawal dari ada orang yang meneriaki maling. Teriakan ini membuat warga terprovokasi dan terjadilah pengeroyokan serta perusakan mobil.

Ihsan menjelaskan akibat pengeroyokan ini, korban mengalami luka memar. Sementara, mobil Mercy mengalami kerusakan di bagian kaca depan, kaca belakang, spion serta ban mengalami rusak parah. Total kerugian diperkirakan mencapai Rp50 juta.

"Kasus perusakan ini kami tidak tinggal diam. Kami tegas agar peristiwa serupa tidak terulang. Jangan coba-coba main hakim sendiri. Kami mengimbau agar masyarakat tidak mudah main hakim sendiri," tutur Ihsan.