Garuda Indonesia Siapkan 6.800 Seat Tambahan untuk Grand Prix Mandalika

Pesawat Garuda Indonesia dan Pelita Air di Bandara Soekarno-Hatta di Tangerang, Banten.
Sumber :
  • Antara

Jakarta, VIVA – Garuda Indonesia menambah kapasitas penerbangan domestik untuk mendukung gelaran Grand Prix of Indonesia 2025 di Sirkuit Mandalika, Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB).

Selama periode 1–6 Oktober 2025, maskapai Garuda menyiapkan lebih dari 6.800 kursi tambahan, termasuk 20 penerbangan ekstra rute Jakarta–Lombok pulang-pergi, guna mengakomodasi lonjakan penumpang.

Penerbangan tambahan ini akan menggunakan armada Boeing 737-800NG berkapasitas 162 penumpang dan dijadwalkan secara bertahap mulai 2 Oktober hingga 6 Oktober 2025.

Direktur Utama Garuda Indonesia, Wamildan Tsani, mengatakan langkah ini bagian dari upaya mendukung kelancaran acara dan mobilitas penonton.

“Mengingat peran penting Grand Prix of Indonesia 2025 di Mandalika untuk mendorong perekonomian nasional dan mengangkat citra Indonesia di tingkat global, layanan khusus dari Garuda Indonesia bagi pembalap dan para penonton diharapkan dapat meningkatkan kenyamanan para penumpang, sekaligus memastikan kelancaran gelaran internasional ini,” kata Wamildan, Kamis, 2 Oktober 2025.

Sebelumnya, Garuda Indonesia juga telah mengoperasikan tiga penerbangan charter dari Narita, Jepang, khusus untuk rombongan pembalap dan kru tim balap, yang mendarat di Bandara Internasional Zainuddin Abdul Madjid, Lombok, pada 29 September 2025.

Wamildan menambahkan, maskapai Garuda siap menangani penerbangan kepulangan setelah acara selesai.

“Garuda Indonesia bangga dapat berkontribusi aktif dalam mendukung Pemerintah untuk memastikan kesiapan Indonesia sebagai tuan rumah Grand Prix of Indonesia 2025. Semoga layanan yang aman dan nyaman khas Garuda Indonesia dapat memberi nilai tambah bagi program pariwisata yang penting ini, sekaligus menorehkan kesan positif bagi bangsa di mata dunia,” tutur dia.

Suasana Free Practice 2 di Sirkuit Mandalika pada Jumat, 3 Maret 2023.

Photo :
  • VIVA | Satria Zulfikar (Mataram)

Ajang Grand Prix of Indonesia 2025 diperkirakan akan menarik ribuan penonton dari dalam dan luar negeri, seiring semakin kuatnya posisi Mandalika sebagai destinasi sport tourism.

Berikut detail jadwal extra flight Jakarta-Lombok (GA) selama periode tersebut:

- Kamis, 2 Oktober 2025: Jakarta-Lombok (GA-4322) pukul 04.35 WIB, (GA-4342) pukul 14.00 WIB; dan Lombok-Jakarta (GA-4312) pukul 08.20 WITA, (GA-4352) pukul 17.50 WITA

- Jumat, 3 Oktober 2025: Jakarta-Lombok (GA-4342) pukul 14.00 WIB, (GA-4306) pukul 17.35 WIB; dan Lombok-Jakarta (GA-4352) pukul 17.50 WITA, (GA-4337) 21.20 WITA

- Sabtu, 4 Oktober 2025: Jakarta-Lombok (GA-4324) pukul 15.10 WIB, dan Lombok-Jakarta (GA-4314) pukul 19.00 WITA