Erdogan Kutuk Percobaan Pembunuhan Brutal terhadap Perdana Menteri Slovakia

VIVA Militer: Presiden Turki, Recep Tayyip Erdogan
Sumber :
  • middleeastmonitor.com

VIVA – Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan mengatakan pada hari Rabu 15 Mei 2024 bahwa dia mengecam keras upaya pembunuhan keji terhadap Perdana Menteri Slovakia Robert Fico.

"Saya menyampaikan harapan baik saya kepada rakyat dan pemerintah Slovakia atas nama negara dan bangsa saya," kata Erdogan sambil berharap Perdana Menteri Slovakia untuk cepat sembuh.

Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan

Photo :
  • Pool Photo via AP

Dilansir dari Anadolu Ajansi pada Kamis, 16 Mei 2024, Wakil Presiden Cevdet Yilmaz juga mengungkapkan kesedihan mendalam atas percobaan pembunuhan tersebut.

“Upaya pembunuhan ini merupakan ancaman langsung terhadap demokrasi. Tindakan seperti itu seharusnya tidak mendapat tempat di masyarakat mana pun,” kata Yilmaz.

Dia juga mendoakan agar Fico segera pulih dan mengharapkan kecaman atas serangan biadab tersebut di seluruh dunia dan pertanggungjawaban para pelakunya.

Penasihat utama Erdogan, Akif Cagatay Kilic, juga menyampaikan pernyataan yang sama mengenai aksi kejam ini.

Keluarga Yakini Wanda Dibantu Orang Lain Bunuh dan Mutilasi Adinda

“Saya mendoakan agar Perdana Menteri Slovakia Robert Fico segera pulih, yang terluka parah akibat serangan bersenjata tersebut. Kami mengutuk keras serangan keji ini,” kata Kilic.

Para pemimpin negara-negara Eropa, termasuk Komisi Eropa, Inggris, Jerman, Belanda, Rumania, Hongaria, Bulgaria, Serbia dan Spanyol, serta NATO juga turut mengecam upaya pembunuhan tersebut.

Sosok Dikenal Dingin, Warga Tak Menyangka Wanda Pelaku Pembunuhan Mutilasi di Padang Pariaman

Recep Tayyip Erdogan

Photo :
  • VIVA

Fico dibawa ke rumah sakit setelah dia ditembak dan terluka, menurut media pemerintah.

Keluarga Tidak Yakin Pelaku Mutilasi Korban di Padang Pariaman Pakai Gergaji: Masa Rapi Banget

Kantor berita TASR mengatakan penembakan itu terjadi ketika seorang penyerang melepaskan beberapa tembakan di depan Gedung Kebudayaan di pusat kota Handlova, tempat pertemuan pemerintah diadakan.

“Penyerang telah ditahan,” katanya.

Perdana Menteri Thailand Paetongtarn Shinawatra diskors dari jabatannya

Diskors Gara-gara Skandal Telepon, PM Thailand Paetongtarn: Niat Saya Tulus untuk Negara!

"Saya minta maaf kepada rakyat Thailand yang marah atas hal ini. Saya ingin menegaskan kembali bahwa niat saya murni untuk negara," kata Paetongtarn Shinawatra

img_title
VIVA.co.id
2 Juli 2025