Seknas Jokowi-Gerakan Berbagi Temui Seniman Jalanan Terdampak COVID

Para seniman jalanan menerima bantuan akibat terdampak COVID-19
Sumber :
  • Istimewa

VIVA – Bertepatan dengan HUT ke-76 RI, Komunitas #gerakanberbagiuntukwarga, kembali menyalurkan bantuan yang kali ini untuk seniman jalanan yang terdampak pandemi COVID-19 di Bulungan, Jakarta Selatan.

Kadinkes Klaim 38 Kasus Covid di Jakarta Tahun Ini Telah Sembuh

Dalam kegiatan ini, komunitas gerakan berbagi untuk warga menggandeng Sekretariat Nasional (Seknas) Jokowi memberikan bantuan berupa paket sembako dan santunan untuk seniman jalanan.

"Bertepatan dengan hari lahir kemerdekaan  ke-76 ini Seknas Jokowi dan Gerakan berbagi untuk warga membagikan sembako dan uang santunan kepada seniman jalanan di seputaran jalan Bulungan," ujar Anggota Caretaker Seknas Jokowi Ismarilda yang mewakili Seknas Jokowi, Rabu, 18 Agustus 2021.

Seniman Sean Corcoran Bikin Seni Pasir "Free Palestine" di Sebelah Lapangan Golf Milik Donald Trump

Isma mengungkapkan dengan banyaknya kafe yang tutup penghasilan para seniman jalanan berkurang, sehingga ia berharap bantuan sosial berupa sembako ini bisa meringankan beban para seniman jalanan yang terdampak COVID-19.

"Dengan harapan dapat sedikit meringankan beban seniman ini yang biasanya bekerja di kafe-kafe akibat pandemi ini penghasilannya berkurang," ujar Isma.

Melonjak Tajam! COVID-19 Tembus 6.000 Kasus Aktif di India, 65 Meninggal

Asti seorang seniman jalanan sangat bersyukur mendapatkan bantuan berupa sembako dan santuanan ini yang sangat bermanfaat untuknya yang terdampak pandemi.

"Terbantu sekali terimakasih untuk gerakan berbagi untuk warga, bantuan ini sangat bermanfaat untuk keluarga dan kebutuhan sehari-hari," ujar Asti.

Sementara itu Rian, seorang seniman jalanan yang biasa mengamen di kafe dan restoran di kawasan Bulungan mengaku sejak adanya pandemi ini penghasilannya menurun drastis, oleh karena itu bantuan ini sangat membantunya untuk memenuhi kebutuhan keluarga sehari-hari.

"Penghasilan menurun drastis apalagi kafe-kafe pada tutup, bantuan ini sangat membantu sekali untuk menghidupi keluarga saya," kata Rian.

Baca juga: Kapolda Metro ke Relawan: Terima Kasih

Ilustrasi jemaah haji Indonesia

11 Jemaah Haji di Debarkasi Surabaya Diduga Terpapar Covid-19

Sebanyak 11 jemaah haji asal Jawa Timur, yang baru tiba di Asrama Haji Debarkasi Surabaya, diduga terinfeksi COVID-19

img_title
VIVA.co.id
15 Juni 2025