Pria Terjebak di Lift Wisma Kemenhan Gara-gara Listrik Mati

Ilustrasi lift macet
Sumber :
  • VIVAnews/Eka Permadi

VIVA – Seorang pria bernama Hendrik (38), terjebak di dalam lift, lantai dua Wisma Kementerian Pertahanan di jalan Matraman Raya, Kelurahan Kebon Manggis, Kecamatan Matraman, Jakarta Timur, Sabtu 11 Desember 2021 malam sekitar pukul 19:06 WIB.

Kemenhan Imbau Masyarakat Tak Ikuti Jejak Satria Arta Kumbara, Eks Marinir TNI AL yang Jadi Tentara Bayaran Rusia

Kasiops Sudin Gulkarmat Jakarta Timur Gatot Sulaeman mengatakan, petugas yang menerima laporan adanya seorang yang terjebak tersebut langsung me luncur ke lokasi kejadian.

“Laporan diterima petugas jaga pada pukul 19.06 dari warga yang datang langsung ke kantor Sudin Jakarta Timur, Korban terjebak di lantai dua Wisma Kemhan,” ujar Gatot dikonfirmasi, Sabtu 11 Desember 2021 malam.

Dirut PLN: Pasokan Listrik di Bali 100 Persen Pulih

Gatot mengatakan kejadian berawal pria yang terjebak tersebut hendak turun dengan lift, dan listrik gedung kemudian mati tiba-tiba, lift kemudian berhenti antara lantai 3 dan 2 gedung wisma Kemhan.

Beruntung, petugas yang tiba di lokasi dengan menggunakan alat linggis berhasil membuka dengan paksa pintu lift dan mengeluarkan korban terjebak yang sudah kepanasan.

Bali Black Out! PLN Ungkap Penyebab Listrik Padam di Pulau Dewata

Salah satu petugas Damkar kemudian menarik tangan korban terjebak yang dijulurkan keluar, perlahan petugas berhasil selamatkan pria tersebut yang nyaris kehilangan kesadaran akibat kehabisan nafas.

Gatot mengatakan korban sempat terjebak di dalam lift kurang lebih selama satu jam. 

“Alhamdulilah setelah 10 menit korban berhasil kita evakuasi,” ujarnya.

Menteri Keuangan, Sri Mulyani Indrawati

Sri Mulyani Gratiskan Pajak Kuda Kavaleri untuk TNI dan Kemenhan

Menteri Keuangan Sri Mulyani menggratiskan pajak pertambahan nilai atau PPN untuk kuda kavaleri TNI dan Kemenhan

img_title
VIVA.co.id
3 September 2025