Soal Kabar Bakal Dapat Jatah 7 Menteri, Golkar: Alhamdulillah, Kita Selalu Siap

Ketua Umum MKGR, Adies Kadir
Sumber :
  • Partai Golkar

Jakarta, VIVA -- Wakil Ketua Umum Partai Golkar Adies Kadir menyebutkan partainya bakal sangat bersyukur jika Presiden terpilih Prabowo Subianto memberikan 7 jatah kursi menteri dalam kabinet mendatang. 

Puncak Harlah PKB ke-27, Cak Imin Undang Prabowo hingga Anies Baswedan

Partai Golkar, menurut Adies, selalu siap bekerja untuk rakyat dengan menyukseskan program-program Prabowo-Gibran.

"Saya cuma bisa bilang Alhamdulillah kalau begitu (dapat jatah 7 menteri). Tapi yang pasti semua itu tergantung presiden terpilih ya. Dan presiden terpilih tentunya berkoordinasi dengan ketua umum kami Pak Bahlil. Hanya mereka berdua dan Allah lah yang tahu kan, kita belum tahu," kata Adies Kadir di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Jumat, 11 Oktober 2024.

DPR Ingatkan Kopdes Merah Putih Jangan Sampai Gagal seperti KUD

Ketua Panitia Penyelenggara Rapimnas dan Munas XI Partai Golkar 2024, Bambang Soesatyo dan Ketua Panitia Steering Committee Rapimnas dan Munas XI Partai Golkar 2024, Adies Kadir

Photo :
  • VIVA.co.id/Anisa Aulia

Adies menuturkan, Partai Golkar siap menerima dan menjalankan keputusan presiden terpilih Prabowo terkait kursi kabinet. Menurut Adies, kader-kader Partai Golkar selalu siap bekerja di bidang apa saja, termasuk menjadi menteri.

Prabowo Arahkan APBN 2026 Fokus ke MBG, Kopdes Merah Putih hingga Sekolah Rakyat

"Kami sih ikut saja, Golkar itu kan fleksibel ya, Golkar siap melayani rakyat, di manapun ditempatkan Golkar selalu siap. Dan, kami siap dengan kader-kader kami di seluruh komisi, di manapun ditaruh sebagai pimpinan, semua akan siap," kata Kadir.

Lebih jauh, Adies enggan berspekulasi soal jatah menteri dari partai Golkar dan nama-nama yang akan menjadi pembantu Prabowo di pemerintahan. Dia meminta publik untuk bersabar dan dalam waktu tidak lama lagi Prabowo akan mengumumkan nama-nama menteri kabinet.

"Jadi masih berandai-andai, ya saya sebagai kader Golkar sih ya berharap dan berdoa semoga partai kami bisa mendapatkan dan memberikan kontribusi yang cukup baik kepada pemerintahan Pak Prabowo yang akan datang," ujarnya.

Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Amalia Adininggar Widyasanti di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta Pusat, Rabu, 30 April 2025

BPS Bakal Rilis Data Kemiskinan dan Pengangguran di Indonesia Jumat Besok

Badan Pusat Statistik (BPS) akan merilis angka kemiskinan dan pengangguran di Indonesia pada Jumat, 25 Juli 2025 esok.

img_title
VIVA.co.id
23 Juli 2025