BUMI Resources Raih 2 Penghargaan Bergengsi TOP GRC Awards 2024

Kegiatan kelompok usaha PT Bumi Resources Tbk.
Sumber :
  • Bumi Resources

Jakarta, VIVA – PT Bumi Resources Tbk (BUMI) sukses menyabet 2 penghargaan bergengsi dalam TOP GRC Awards 2024 yang digelar oleh Top Business. Sebagai ajang penghargaan Governance, Risk, and Compliance (GRC) terbesar di Indonesia, TOP GRC Awards 2024 kali ini mengambil tema “Leadership for Sustainable Impact: GRC, ESG, and Sustainable Development Goals (SDGs)”.

Transformasi Tim Keuangan Kunci Bisnis Bertahan di Tengah Krisis, Arus Kas Harus Terintegrasi!

Dimana, dari penilaian yang dilakukan terhadap 900 perusahaan di Indonesia, BUMI berhasil merebut TOP GRC Awards 2024 #5 Stars sebagai tingkatan tertinggi dalam penghargaan ini.

"Perusahaan yang mendapatkan penghargaan #5 Stars berarti memiliki sistem, infrastruktur, dan implementasi GRC (governance, risk, and compliance) yang terbaik. Sehingga dapat mendukung peningkatan kinerja bisnis perusahaan secara berkelanjutan," kata Presiden Direktur BUMI, Adika Nuraga Bakrie, dalam keterangannya, Jumat, 20 September 2024.

Semester I-2025, Realisasi Penyaluran Kredit Usaha Rakyat Capai Rp 133 Triliun Sentuh 2 Juta UMKM

Presiden Direktur BUMI, Adika Nuraga Bakrie.

Photo :
  • Dok. BUMI

Keberhasilan BUMI dalam meraih penghargaan #5 Stars tentu tidak terlepas dari peran pemimpin perusahaan. Untuk itu, TOP GRC Awards 2024 turut menganugerahi Adika Nuraga Bakrie sebagai The Most Committed GRC Leader 2024.

Pertamuda Seed & Scale 2025 Dibuka, Pertamina Buka Peluang Mahasiswa Ikuti Program Bisnis di Luar Negeri

Penghargaan itu dianugerahkan gelaran acara tersebut, kepada pemimpin perusahaan yang berkomitmen dan bersungguh-sungguh dalam menjalankan GRC di perusahaannya.

"BUMI secara konsisten meningkatkan pelaksanaan pengelolaan risiko, kepatuhan, dan tata kelola yang baik dalam menjalankan bisnisnya," ujar Adika.

"BUMI juga berkomitmen memperkuat sistem GRC, meningkatkan kualitas dan transparansi keterbukaan publik, serta melaksanakan praktik-praktik terbaik GRC dalam berbagai aspek operasional di kelompok usaha BUMI," ujarnya.

Ilustrasi bayaran

Kelola Tagihan dan Pembayaran secara Digital, Quickbill Tawarkan Layanan Invoice Modern

Hadir sebagai platform invoice digital tanpa biaya langganan, Quickbill bantu UMKM dan pelaku usaha kelola tagihan dan pembayaran lebih cepat, aman, dan efisien.

img_title
VIVA.co.id
18 Juli 2025