Jadwal dan Lokasi Pasar Murah Hari Ini Jumat 9 Mei 2025
- Instagram/foodstation_jkt
Jakarta, VIVA – Buat kamu warga Jakarta yang ingin berbelanja kebutuhan sehari-hari tanpa menguras dompet, ada kabar baik! Hari ini, Jumat 9 Mei 2025, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta bersama PT Food Station Tjipinang Jaya kembali menyelenggarakan Pasar Murah di beberapa titik wilayah. Program ini bukan hanya mempermudah warga mendapatkan sembako, tapi juga bertujuan untuk menjaga harga bahan pokok agar tetap stabil.
Pasar murah ini dibuka dalam dua sesi, yaitu pagi dan siang hari, sehingga kamu bisa menyesuaikan waktu kunjungan sesuai kesibukanmu.
Pasar Murah Jakarta
- Instagram/foodstation_jkt
Berikut jadwal lengkap dan lokasinya yang dilansir dari Instagram @foodstation_jkt:
Sesi Pagi (08.00 – 11.00 WIB):
- Kelurahan Halim Perdana Kusuma
- Kelurahan Tegal Parang
- Kelurahan Rawa Badak Utara
- Kelurahan Kalideres
- Kelurahan Kwitang
Sesi Siang (13.00 – 16.00 WIB):
- Kelurahan Makasar
- Kelurahan Mampang Prapatan
- Kelurahan Rawa Badak Selatan
- Kelurahan Pengadungan
- Kelurahan Bungur
Pasar Murah di Jakarta
- Instagram/foodstation_jkt
Di tiap lokasi, tersedia berbagai bahan pokok dengan harga yang lebih ramah kantong dibandingkan harga pasar pada umumnya. Produk yang bisa kamu temui antara lain:
- Beras FS Long Grain 5 kg: Rp58.000 – Rp72.000
- Minyak goreng FS 1 liter: Rp19.000
- Minyakita kemasan pouch 1 liter: Rp15.000
- Gula kristal FS 1 kg: Rp17.500
- Tepung terigu FS 1 kg: Rp10.000
- Telur ayam negeri 1 tray (30 butir): Rp25.000
Tak hanya itu, tersedia juga barang kebutuhan lain seperti mie instan, sirup, biskuit, dan berbagai bumbu dapur seperti bawang merah serta bawang putih, dengan harga mulai dari Rp10.000.
Penting untuk diketahui, agar semua warga mendapat kesempatan yang sama, panitia membatasi pembelian beberapa barang. Misalnya, untuk produk gula kristal dan Minyakita, setiap pembeli hanya boleh membeli maksimal dua kemasan. Selain itu, harga bisa berubah sewaktu-waktu tergantung stok dan situasi pasar.
Jadi, jangan lewatkan kesempatan ini! Yuk, manfaatkan pasar murah hari ini untuk memenuhi kebutuhan rumah tangga dengan harga terjangkau.