7 Wilayah Paling Misterius di Bumi, Masih jadi Perdebatan Ilmuwan

Blood Falls.
Sumber :
  • Atlas Obscura

VIVA – Meski bumi telah memasuki usia yang sangat tua, hingga kini masih terdapat banyak misteri di dunia yang masih menjadi pertanyaan selama bertahun-tahun. Diantaranya tempat-tempat misterius yang tidak biasa yang akan dibahas pada artikel ini.

Mobil Terparkir Meledak Bikin Geger Warga Sumenep, Satu Orang Luka-luka

Beberapa tempat berikut diyakini sudah ada sejak lama dan tercipta secara alami. Beberapa keanehan di tempat-tempat tersebut masih menjadi misteri dan masih diperdebataka oleh ilmuwan hingga saat ini.

Lantas, di mana tempat-tempat paling misterius di dunia? Berikut VIVA Tekno telah merangkumnya dari The Travel:

Bumi akan Gelap 6 Menit karena Gerhana Matahari? BMKG Ungkap Faktanya

 1. Danau Hillier

Liqeni Hillier

Photo :
  • Wikimedia Commons

Misteri Satoshi Nakamoto: Pencipta Bitcoin dan Kekayaan US$129 Miliar Gemparkan Dunia

Tempat misterius di dunia yang petama ini merupakan salah satu tempat yang memiliki misteri. Letaknya di samping Samudra Pasifik di Pulau Tengah Australia. Hal yang membedakan danau Hillier dengan kebanyakan danau lain di dunia adalah warna airnya.

Danau Hillier memiliki ciri air berwarna merah muda, sehingga kehadirannya sangat mencolok di tengah warna birunya air laut dan hijaunya pepohonan sekitar.

Sayangnya, warna merah muda pada Danau Hillier hingga kini masih belum dapat dipastikan. Beberapa teori yang beredar menjelaskan, warna danau ini tercipta akibat keberadaan organisme Dunaliella Salina.

2. Segitiga Bermuda

Segitiga Bermuda.

Photo :
  • Science Hook

Segitiga Bermuda atau Bermuda Triangle merupakan tempat yang sudah sangat melekat dengan nuansa mistis. Hal ini dikarenakan tempat misterius yang juga dikenal dengan Segitiga Setan ini diyakini dapat telah menelan ratusan kapal dan pesawat.

Salah satu teori di balik hilangnya ratusan kapal di tempat misterius ini adalah, adanya gelombang yang cukup kuat untuk menghancurkan kapal di area tersebut hingga lenyap tanpa jejak.

Namun, adanya teori ini belum cukup menjelaskan mengapa kapal yang terbang di area tersebut tidak dapat ditemukan di manapun meski telah dilakukan pencarian. Misteri yang belum terpecahkan tersebut membuat Segitiga Bermuda masih menjadi tempat misterius yang membingungkan banyak orang hingga kini.

3. Hutan Aokigahara, Jepang

Hutan Aokigahara

Photo :

Tempat ini sangat dikenal dunia semenjak beredarnya informasi bahwa banyak orang Jepang yang memilih Hutan Aokigahara sebagai peristirahatan terakhir. Mereka datang dan mengakhiri hidupnya dengan cara bunuh diri di sana.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya