Mengenal Perbedaan Galon PET dan BPA

Ilustrasi galon.
Sumber :
  • Pixabay

Jakarta, VIVA – Air minum dalam kemasan galon menjadi kebutuhan utama bagi banyak masyarakat di Indonesia, terutama di daerah perkotaan. Namun, isu mengenai kandungan Bisphenol-A (BPA) dalam galon berbahan polikarbonat mulai menjadi perhatian.

Riset Terbaru Air Minum Kemasan Galon, BPA Tak Luruh Meski Kena Panas Sinar Matahari

BPA merupakan senyawa kimia yang digunakan dalam produksi plastik dan dapat larut ke dalam air minum, terutama jika galon terpapar panas atau mengalami proses pencucian yang tidak tepat.

Beberapa penelitian mengindikasikan bahwa paparan BPA dalam jumlah tertentu dapat berpotensi mengganggu keseimbangan hormon serta meningkatkan risiko gangguan kesehatan lainnya.

Cara Masyarakat Kurangi Sampah Plastik, Lebih Pilih yang Ramah Lingkungan

Komunitas Konsumen Indonesia mengungkap hasil investigasi terkait distribusi air minum dalam kemasan galon guna ulang. Berdasarkan temuan mereka, produsen tersebut memproduksi dua jenis galon, yakni galon berbahan polikarbonat yang mengandung BPA dan galon berbahan PET yang bebas BPA.

Namun, distribusi kedua jenis galon ini tidak merata dan dilaporkan untuk PET hanya terbatas di kota-kota besar seperti Jakarta, Manado, dan Bali. Sementara itu, di banyak kota lainnya, galon yang beredar masih didominasi oleh jenis yang mengandung BPA.

Asparminas Proyeksikan Bakal Banyak Produsen AMDK Beralih ke Galon Bebas BPA Tahun Ini

“Kami menemukan adanya perbedaan dalam distribusi produk ini. Galon bebas BPA lebih mudah didapatkan oleh kalangan menengah ke atas, sedangkan masyarakat dengan pendapatan lebih rendah umumnya hanya memiliki akses ke galon yang mengandung BPA,” ujar Ketua KKI, David Tobing, dikutip Selasa 4 Februari 2025.

Ilustrasi galon.

Photo :
  • Pixabay

KKI menekankan bahwa setiap konsumen berhak mendapatkan informasi yang jelas mengenai produk yang mereka gunakan, termasuk potensi risiko kesehatannya.

“Semua konsumen memiliki hak yang sama untuk mendapatkan produk yang aman dan sehat, tanpa terkecuali,” tuturnya

Andre Taulany

Aksi Nyeleneh Andre Taulany Antar Galon di Atas Moge, Ada Apa?

Aksi moge galon Andre Taulany sukses gabungkan hiburan dan edukasi, mengangkat pentingnya air sehat yang terjangkau jadi bagian gaya hidup modern.

img_title
VIVA.co.id
21 Juni 2025