Mengenal 3 Surat Pendek Al Quran: Al Ikhlas, Al Ashr dan An Nasr beserta Artinya
- Freepik
VIVA Edukasi – Para umat muslim pasti sudah tak asing dengan surat-surat pendek yang ada di dalam Al Quran. Surat pendek memiliki jumlah ayat yang lebih sedikit dari surat lainnya. Biasanya, surat-surat pendek ini dibaca saat salat setelah membaca surat Al-Fatihah.Â
Surat-surat pendek, selain untuk dibaca saat menjalankan shalat juga bisa membuat ketenangan hati saat dibaca di tiap-tiap waktu.Â
Berdasarkan Tafsir Ibnu Katsir, surah pendek dalam Al-Qur'an dimulai dari Surah Qaf hingga Surah An-Nas.
Nah, dalam Al Quran, terdapat 37 surat pendek dalam juz ke 30 atau biasa disebut Juz Amma. Termasuk kedalamnya surat Al Ikhlas, surat Al Ashr dan surat An Nasr.
Berikut bacaan latin beserta artinya:Â
Surat Al Ikhlas
Alquran (Foto ilustrasi)
- Pixabay
Surat Al Ikhlas adalah surat yang ke-112 dalam susunan mushaf Al-Qur'an. Surat Al Ikhlas turun di kota Mekkah.Â
Tafsir menyebutkan, dilansir dari Imam Ibnu Katsir, Imam Jalaluddin Al-Mahally & As-Suyuthi dalam buku Samudera Al-Fatihah, Al-Ikhlas, Al-Falaq dan An-Naas: Tafsir Ibnu Katsir yang bertuliskan bahwa Allah SWT menurunkan firman-Nya kepada para rasul agar umatnya mengetahui hanya Dialah Allah Yang Maha Esa.
Berikut bacaan lengkap surat Al Ikhlas beserta artinya:
1. Bacaan latin: Qul huwall?hu a?ad
Artinya: Katakanlah (Muhammad), "Dialah Allah, Yang Maha Esa.
2. Bacaan latin: allahus-amad
Artinya: Allah tempat meminta segala sesuatu.
3. Bacaan latin: lam yalid wa lam yulad
Artinya: (Allah) tidak beranak dan tidak pula diperanakkan.
4. Bacaan latin: wa lam yakul lahu kufuwan ahad
Artinya : Dan tidak ada sesuatu yang setara dengan Dia."
Mulianya surat Al Ikhlas terbukti dari sabda Rasulullah SAW yang menyebut bahwa nilai surat Al Ikhlas setara dengan sepertiga Al-Quran. Dari Abu Darda yang mengutip sabda Rasulullah SAW, yang memiliki arti: "Apakah seorang di antara kalian tidak mampu untuk membaca sepertiga Al-Qur'an dalam semalam?" Mereka mengatakan, "Bagaimana kami bisa membaca seperti Al-Qur'an?" Lalu Nabi SAW bersabda, "Qul huwallahu ahad itu sebanding dengan sepertiga Al Quran." (HR Muslim).