Lebih Praktis, Pakai Perona Pipi Ini Tinggal Tempel

Tiga anak muda pencipta perona pipi tanpa kuas
Sumber :
  • Istimewa

VIVA.co.id – Anak muda makin kreatif membuat inovasi baru. Para pengusaha muda atau youngpreneur ini bukan hanya menginspirasi tetapi juga memberikan kontribusi bagi bangsa.

5 Rekomendasi Blush On di Bawah Rp50 Ribu, Dijamin Bikin Pipi Merona Natural

Anak muda ini adalah Gwyneth Evelyn, Nathania Priscilla dan William Andrean. Ketiga anak muda tersebut membuat blush on atau perona pipi yang tidak biasa.

Berbeda dari blush on pada umumnya, mereka menyulap blush on menjadi lebih sederhana dan praktis, yakni cukup menggunakan kertas. Produk yang dinamakan Goldenude Blush without Brush ini merupakan hasil ujicoba mereka di ajang Nescafe Kickstart.

Tampil Fresh dan Tirus! Ini Cara Mudah Aplikasikan Blush On dan Contour untuk Pemula

"Kami sangat memahami kesulitan kaum Hawa saat membawa produk riasan mereka. Dari situ, kami terinspirasi dan mencoba membuat blush on yang dinamai Goldenude Blush without Brush," ujar Co-founder Goldenude, Gwyneth Evelyn dalam siaran Pers yang diterima VIVA.co.id, Kamis, 10 Agustus 2017.

Dia menuturkan, bahwa perona pipi tersebut dibuat mirip kertas minyak berbentuk bulat. Di bagian belakang, ada lapisan kertas sebagai alat untuk memegangnya di kedua jari tangan.

Gaya Makeup Flawless ala Syahrini, Cocok Ditiru untuk Lebaran

Untuk cara pakainya, Anda hanya cukup mengusap ke bagian pipi. Setelahnya pipi akan tampak merona dan tampak segar. Blush on membidik segmen wanita muda berusia antara 18-24 tahun. Dengan blush on ini, si pemakai bisa terlihat cantik alami tanpa terlihat berlebihan.

"Jadi dengan blush on ini, Anda hanya cukup dengan mengusap ke bagian pipi," ucap Gwyneth. (mus)

Wanita memakai blush on.

Blush-on Ungu, Tren Viral di TikTok: Wajib Coba atau Skip Saja?

Tren blush-on ungu mulai muncul saat sejumlah kreator TikTok memperlihatkan hasil makeup dengan sentuhan warna ungu pada pipi mereka.

img_title
VIVA.co.id
9 Mei 2025