Senayan Digeruduk Kendaraan Besar, Ada Truk dan Bus

Pameran GIICOMVEC 2020
Sumber :
  • VIVA/Pius Mali

VIVA – Pameran otomotif kini menjadi kegiatan rutin yang diselenggarakan di Indonesia. Bukan hanya mobil penumpang, kendaraan komersial pun bisa ikut tampil, yakni di acara Gaikindo Indonesia International Commercial Vehicle Expo 2020.

Hadirkan 60 Lebih Merek, Gaikindo: GIIAS 2025 Jadi Pameran Terbesar dan Terlengkap di Dunia

Pada penyelenggaraan yang kedua kalinya itu, ada 40 merek yang berpartisipasi. Pameran berlangsung pada 5 sampai 8 Maret 2020, dan berlokasi di Jakarta Convention Center (JCC) di Jakarta.

Peserta yang berasal dari agen pemegang merek atau APM, yakni Daihatsu, DFSK, FAW, Hino, Isuzu, Mercedes-Benz, Mitsubishi Fuso, Mitsubishi Motors, Suzuki, Toyota, UD Trucks, dan United Tractors.

BBQ Ride 2025 Siap Bawa Skena Kustom Kultur Indonesia ke Level Dunia

Ada juga peserta dari industri pendukung, seperti Adi Putro dari Industri karoseri, Alcoa Wheels, Aspira, Astra Otoparts, Blackvue, BRQ, GS Astra, Himawan Putra, Incoe, MRF Tyres, PanaOil, Techindotama, Topy, Trubo Engineering, Wintor.

Menteri Perindustrian Repubik Indonesia, Agus Gumiwang Kartasasmita mengatakan, adanya pameran khusus kendaraan komersial dan industri pendukungnya ini merupakan langkah yang baik, lantaran dunia sedang menghadapi tekanan ekonomi yang cukup besar serta wabah Virus Corona COVID-19.

Canggih Banget! Cara Masuk ke Shanghai Auto Show Pakai Pengenal Wajah

"Untuk virus ini, ada petugas kesehatan yang menanggulangi, percayakan kepada mereka. Di sisi lain, tanggung jawab kita untuk membangun perekonomian melalui pertumbuhan industri manufaktur dalam sektor otomotif," ujarnya di sela pembukaan pameran, Kamis 5 Maret 2020

Ketua Umum Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo), Yohanes Nangoi mengatakan, pameran otomotif yang diselenggarakan oleh Gaikindo menjadi ajang yang dipilih APM untuk meluncurkan produk dan teknologi terkini milik mereka.

"Di pameran tahun ini, lima produk kendaraan komersial, serta produk unggulan dari industri pendukung akan diluncurkan dan diperkenalkan kepada publik Indonesia," tuturnya.

Pada GIICOMVEC 2020, calon konsumen atau pengunjung  berkesempatan mencoba beragam truk dari delapan merek yang ikut serta, yakni DFSK, FAW, Fuso, Hino, Mercedes-Benz, Suzuki, UD Trucks, dan United Tractors.

GIIAS Bandung 2024

Daftar Lengkap Peserta GIIAS 2025: 39 Merek Mobil Penumpang dan 16 Merek Motor

Tahun ini, GIIAS akan menghadirkan lebih dari 60 merek otomotif dunia.

img_title
VIVA.co.id
18 Juni 2025