Bikers Cocoknya Minum Kopi Pahit, Ini Alasannya

Ilustrasi motor dan kopi.
Sumber :
  • Pixabay/Pexels

VIVA – Kopi termasuk salah satu minuman yang memiliki banyak penggemar. Bagi pencinta kopi, satu cangkir di pagi hari adalah hal yang wajib.

Apalagi untuk para pengendara motor atau bikers. Tak lengkap rasanya, jika hari-hari tak diisi dengan meminum kopi. Apalagi, minuman ini menjadi salah satu simbol pergaulan bagi beberapa kalangan.

Pakar gizi dari Institut Pertanian Bogor, Hardinsyah mengatakan mengonsumsi kopi memiliki manfaat bagi para bikers, yakni menunda rasa kantuk.

"Salah satu manfaat kopi adalah memicu aliran dan tekanan darah, menghangatkan tubuh serta menunda rasa ngantuk. Karena itu, baik bagi orang yang hipertensi (penyakit darah tinggi)," kata Hardinsyah kepada VIVA.

Namun, dia tak menyarankan bila bikers mengonsumsi kopi dalam jumlah banyak. Selain kopi, bikers juga sering mengombinasikannya dengan merokok.

"Enggak baik kalau monoton kopi saja. Apalagi bila menderita maag. Bisa tambah parah, nanti bawa kendaraannya enggak konsentrasi," ujarnya.

Kata Hardinsyah, ada aturan minum kopi bagi para bikers, terutama bagi mereka yang memiliki masalah pada lambung.

"Bila tubuh sensitif kopi, yaitu meningkatkan detak jantung dan tekanan darah tidak normal, sebaiknya hindari," tuturnya.

Demi Hindari Razia Polisi, Para Pemotor Gotong Royong Nekat Bongkar Separator Jalan

Guru Besar di IPB itu menyarankan, batasi mengonsumsi atau minum kopi, yakni satu sampai dua cangkir sehari.

"Pilih jenis kopi yang sesuai atau cocok di perut. Batasi penggunaan tambahan gula pada kopi. Bila suka kopi pahit, lebih baik," kata dia.

Bikers di Surabaya Makin Mudah Beli Helm dan Jaket Motor Premium, Bisa Tukar Tambah

Terpisah, ahli gizi Marya Warascesaria Haryono menyarankan, sebaiknya pengendara mengonsumsi kopi secukupnya. Sebab, kandungan kopi bersifat diuresis, sehingga menjadikan pengendara sering berkemih atau buang air kecil.

Anak remaja pindahkan kursi ke tengah jalan.

Pindahkan Kursi ke Tengah Jalan, Tiga Remaja Usil Ini Sebabkan Pengendara Motor Kecelakaan

Sebagai informasi bahwa rekaman CCTV yang beredar di media sosial ini dilakukan sekitar pukul 03.20 hingga menyebabkan insiden kecelakaan pada pukul 03.46.

img_title
VIVA.co.id
20 Mei 2025