Rayakan 40 Tahun Bermusik, Dwiki Dharmawan Gandeng Krisdayanti, Ruth Sahanaya, Hingga Once Mekel

Dwiki Darmawan dan Musisi
Sumber :
  • Istimewa

VIVA – Musisi legendaris Indonesia, Dwiki Dharmawan, siap menggelar konser perayaan empat dekade perjalanan karier musiknya bertajuk “The Musical Journey Of” pada Sabtu, 23 Agustus 2025 di Ciputra Artpreneur, Jakarta. Konser ini akan menjadi penanda dalam sejarah musik Tanah Air, mengemas rangkaian karya Dwiki yang sarat inovasi dan kolaborasi lintas generasi dalam satu pertunjukan megah.

Tak hanya sekadar pertunjukan musik, konser ini dirancang sebagai bentuk penghormatan atas kontribusi Dwiki Dharmawan sebagai komponis, pianis, sekaligus pendidik musik. Melalui perjalanan panjang bersama Krakatau Band hingga eksplorasi musik orkestra dan dunia, Dwiki telah mengukir kiprah yang membawa nama Indonesia ke panggung internasional.

“Empat dekade berkarya bukan hanya tentang waktu, tapi tentang perjalanan batin, kolaborasi, dan cinta saya terhadap musik. Konser ini adalah ungkapan terima kasih saya kepada para musisi, rekan, dan penikmat musik yang telah menemani langkah saya sejak awal,” ujar Dwiki.

Konser ini juga menjadi ruang kolaborasi besar bagi generasi musisi lama dan baru. Dwiki berharap semangat ini bisa menginspirasi regenerasi musisi Indonesia untuk terus menciptakan karya-karya berkualitas.

Dwiki menjelaskan mengenai konser ini bersama CEO Prestige Promotions, Untung Pranoto, dan perwakilan Farabi Musik, Hasyim Asy’ari. Mereka menjelaskan konsep acara, para kolaborator, serta makna besar di balik perhelatan konser ini.

Konser ini diyakini akan menarik perhatian ribuan penikmat musik dari berbagai kalangan usia. Pertunjukan tersebut akan menghadirkan komposisi musik yang telah dikurasi secara khusus untuk menggambarkan transformasi karier Dwiki dalam dunia musik.

Farabi Musik, lembaga pendidikan musik yang didirikan oleh Dwiki Dharmawan, turut menjadi bagian dari konser ini sebagai Official Promotor. Lembaga ini selama ini dikenal sebagai pilar penting dalam pembinaan talenta muda musik Indonesia.

“Keterlibatan Farabi Musik menjadi bagian dari perjalanan panjang dan penuh dedikasi Dwiki Dharmawan dalam membentuk regenerasi musisi Indonesia. Konser ‘The Musical Journey Of’ adalah bukti nyata dedikasi beliau, tidak hanya sebagai musisi, tetapi juga sebagai pendidik yang telah menginspirasi ribuan talenta muda Indonesia,” ujar Hasyim Asy’ari.

Sebagai promotor, Prestige Promotions merasa terhormat dapat mendukung konser ini. Perusahaan ini memang dikenal konsisten mengangkat nilai seni dan menghadirkan pertunjukan berkualitas tinggi di Indonesia.

Sempat Ditunda Saranghaeyo Indonesia 2024 Siap Digelar Mei, Ada DAY 6 - Chen EXO

“Merupakan sebuah kehormatan bagi kami di Prestige Promotions untuk dapat mendukung konser ‘The Musical Journey Of’ yang bukan hanya tentang Dwiki Dharmawan, tapi tentang perjalanan musik Indonesia itu sendiri. Kami selalu berkomitmen untuk menghadirkan pertunjukan yang tidak hanya menghibur, tetapi juga mengangkat nilai seni dan kolaborasi,” jelas Untung Pranoto.

Konser ini akan diramaikan oleh nama-nama besar di industri musik Indonesia seperti Krisdayanti, Ruth Sahanaya, Once Mekel, Andien, Dira Sugandi, Ita Purnamasari, hingga Putri Ariani, Ivan Paulus, Shanna Shannon, dan Awdella.

Gokil, Penonton Rela Trabas Sawah Warga Demi Nonton Konser NDX AKA di Magelang

Tak hanya itu, penampilan spesial dari Krakatau Band, Iskandar Widjaja, Kamal Musallam, World Peace Orchestra, serta Deepro Dancer akan menyempurnakan harmoni yang diusung konser ini. Ketiganya mewakili sisi inovatif sekaligus apresiasi terhadap warisan musikal Dwiki Dharmawan.

Dalam konferensi pers, tiga kolaborator lain juga hadir yakni Sandhy Sandoro, Dirly, dan Jinan Laetitia. Ketiganya menyampaikan kebanggaan dan antusiasmenya bisa tampil dalam konser monumental ini.

Cara Once Mekel Meningkatkan Apresiasi Terhadap Musik Daerah

Penjualan tiket konser “The Musical Journey Of” sudah dibuka dan dapat dibeli secara online melalui Tiket.com. Tiket tersedia dalam beberapa kategori, yakni Diamond, Platinum, Gold, Silver, dan Bronze.

Selain itu, Prestige Promotions juga menyediakan kategori eksklusif VVIP dengan harga Rp15 juta per tiket. Tiket VVIP dilengkapi dengan special benefit dan hanya bisa dipesan melalui WhatsApp resmi mereka.

&TEAM

Dua Pekan Jelang Konser &TEAM Akui Tak Sabar Bertemu Fans

Digelar di Jakarta, &TEAM Tak Sabar Bertemu Penggemar

img_title
VIVA.co.id
30 Mei 2025