Raffi Ahmad Goda Thariq dan Fuji Sudah Prewedd, Ruben Siapkan Sponsor

Fuji An dan Thariq Halilintar.
Sumber :
  • Instagram @fuji_an dan @thariqhalilintar

VIVA – Raffi Ahmad membuat kehebohan di media sosial karena mengunggah sebuah video yang menampilkan kebersamaanya dengan pasangan kekasih, Thariq Halilintar dan Fuji. Dalam video itu juga tampak Ruben Onsu dan Nagita Slavina.

Dalam video itu, Raffi tiba-tiba saja mengucapkan selamat kepada Thariq dan Fuji, Raffi menyebut mereka berdua sudah melakukan foto prewedding. Sontak saja, ketika mendengar becandaan Raffi tersebut, Thariq dan Fuji tampak merasa kaget.

“Selamat ya, foto prewedding-nya lancar. Makasih Om Ruben fotografernya,” kata Raffi Ahmad dikutip VIVA, Senin 7 Maret 2022.

Menimpali pernyataan Raffi, Fuji menyebut bahwa Ruben Onsu akan menjadi sponsor untuk acara bahagianya dengan Thariq. Mengingat, Ruben memiliki bisnis di bidang kuliner yang pas untuk catering.

“Oh ini sponsor (Ruben Onsu),” kata Fuji.

Fuji An dan Thariq Halilintar.

Photo :
  • Instagram @fuji_an

“Nanti catering semua dari ini (Bisnis Ruben),” kata Raffi Ahmad menambahkan.

Tidak segan, Ruben justru menyanggupi tawaran tersebut. Jika Thariq dan Fuji suatu hari nanti benar-benar menikah, maka Ruben akan menjadi sponsor dan akan menampilkan semua produk bisnisnya. Meski jumlah tamunya 5000 orang, Ruben tetap menyanggupi.

“Kalau ini berdua jadi, oh tenang. Tenang, semua brand gua nih ya, gue jejerin semua buat tamu dia. Mau tamunya 5000, gue ladenin,” kata Ruben.

Raffi Ahmad Unggah Momen Bahagia Hadir di Pernikahan Al dengan Alyssa, Beri Doa Terbaik

“Benar ya? Deal?” respons Fuji.

“Iya benar, deal,” kata Ruben lalu kemudian bersalaman dengan Fuji yang tampak tertawa malu-malu.

Raffi Ahmad Marah dan Istighfar Lihat Interior Rumah Mbak Lala Tak Rapi

Raffi lantas mengarahkan kamera ke arah sang istri, Nagita Slavina. Dalam video itu, Nagita tampak tersenyum sambil menganggukkan kepala.

Chika Jessica Unggah Bukti Transfer dari Raffi Ahmad, Berapa Nominalnya?

Pinkan Mambo

Pinkan Mambo Pengin Kayak Raffi Ahmad dari Jualan Donat: Gue Bisa Beli Rumah Rp30 Miliar

Pinkan Mambo kini banjir orderan usai donatnya viral. Istri Arya Khan itu diketahui kerap live di TikTok sambil membuat adonan, sehingga donat buatannya itu makin dikenal

img_title
VIVA.co.id
18 Juli 2025