Ikut Aksi Bela Palestina di Jepang, Zaskia Mecca Menitikkan Air Mata

Zaskia Mecca
Sumber :
  • IG @zaskiadyamecca

JAKARTA – Dalam sebuah pengalaman unik yang dialami selama perjalanannya ke Jepang, artis Zaskia Adya Mecca mengungkapkan keharuannya saat berpartisipasi dalam aksi bela Palestina. Istri sutradara Hanung Bramantyo ini terkejut mendengar teriakan "Free Palestina" saat hendak menyebrang ke Ginza, seperti yang ia ceritakan melalui unggahan foto dan video di Instagram pribadinya.

Jumlah Korban Tewas Agresi Militer Israel di Gaza Capai 58 Ribu

Dalam keterangan unggahannya, Zaskia menuliskan, "Pertama alhamdulillah akhir-akhir ini ngerasa Allah banyak sambungin hati dan diriku dengan Palestin, dari Jakarta sampai Jepang." Scroll lebih lanjut ya.

"Lagi mau nyebrang di Ginza, tahunya ada suara keras 'FREE FREE PALESTIN! Talk about Gaza!' Rombongan belum terlihat, suara sudah jelas terdengar.. Badan ku langsung gemeter, nangis terharu nggak bisa berenti, hatipun hangat," sambungnya.

60 Anggota Parlemen Inggris Desak Pemerintahnya Akui Negara Palestina

Dia juga menceritakan bagaimana dia tergerak mendengar teriakan mendukung Palestina dan terharu hingga menangis.

Desainer Indonesia, Nila Baharuddin Hadirkan Tas Handmade Eksklusif di Tokyo

Lebih lanjut, Zaskia menceritakan bagaimana ia mendekati rombongan demonstran dan bahkan diajak untuk bergabung dalam long march.

"Ya Allah senengnya bisa gerak dan berisik juga di negara orang. Kita jalan keliling kota sekitar satu jam," jelasnya. Meski aksi tersebut mendapat perlawanan dari beberapa oknum, Zaskia menyampaikan bahwa banyak juga yang mendukung.

Zaskia menganggap pengalaman ini sangat berarti, terutama dalam menunjukkan kepedulian Jepang terhadap isu penjajahan Israel atas Palestina. "Rasanya trip jadi lebih bermakna, nggak sekedar jalan-jalan sambil istirahat di Jepang karena dari pertama sampai, aku agak sulit menikmati liburan di tengah kondisi Gaza yang semakin memburuk setiap saat," ungkap Zaskia.

Zaskia Mecca

Photo :
  • IG @zaskiaadyamecca

Unggahan Zaskia ini mendapat perhatian besar dari warganet, termasuk dari rekan-rekan artis yang menyatakan kebanggaan atas keberanian Zaskia bergabung dalam aksi demonstrasi free Palestina di negara asing.

Suzuki Burgman 400 2025

Skutik Bongsor Suzuki Resmi Meluncur, Harga Tembus Rp100 Jutaan

Produsen otomotif asal Jepang, Suzuki, kembali menghidupkan gairah di segmen big scooter dengan meluncurkan Burgman 400 model 2025 secara resmi di Jepang.

img_title
VIVA.co.id
14 Juli 2025