Mantap Bercerai, Andre Taulany Tetap Jalin Hubungan Baik dengan Keluarga Istri

Andre Taulany dan Rein Wartia Trigina
Sumber :
  • IG @erintaulany

Jakarta, VIVA – Andre Taulany baru-baru ini mengungkapkan pernyataannya mengenai hubungannya dengan Erin Taulany. Meskipun saat ini keduanya masih dalam proses sidang perceraian, Andre Taulany akui hubungannya dengan Erin masih terjalin dengan baik dan tidak ada perselisihan yang terjadi.

Tak hanya dengan Erin saja, Andre pun masih berhubungan baik dengan keluarga sang istri.

Andre Taulany dan Rein Wartia Trigina

Photo :
  • IG @erintaulany

 “Saya selalu baik dengan keluarganya dia, baik itu sama ibu dan adik-adiknya,” ujar Andre Taulany. Jadi ini pisahnya baik-baik juga,” ujar Andre Taulany.

Walaupun kini keduanya sudah tidak lagi memiliki kesamaan prinsip selama 10 tahun, Andre dan istrinya masih tetap berlibur keluar negeri bersama anak-anaknya.

“Sempat liburan bareng karena anak mau sekolah di luar negeri. Saya ikut untuk memastikan kebutuhan anak saya di sana,” ungkapnya. 

Andre Taulany meyakinkan mengenai keputusannya untuk cerai dengan Erin sudah dipikirkan secara matang. Baik Andre maupun Erin sudah sepakat untuk berpisah dalam jalinan rumah tangga.

“Udah lama juga, jadi kita udah sama-sama mengerti ya,” ujarnya.

Diketahui, Andre Taulany memang secara resmi telah mengajukan gugatan cerai terhadap istrinya, Erin Wartia Trigina sejak 4 April 2024

Terpopuler: Ayu Ting Ting Dibandingkan Nagita Slavina, Desy Ratnasari Malu Minta Jodoh

Menurut keterangan Ummi Azma selaku Humas Pengadilan Agama Tigaraksa, permohonan cerai talak atas nama Andreas Taulany bin RNI Haumahu terhadap Rein Wartia Trigina binti Yulius Antony telah didaftarkan pada tanggal 4 April 2024 dengan nomor perkara 1668/pdtg/2024/patigaraksa.

Andre Taulany dan Rein Wartia Trigina

Photo :
  • IG @erintaulany
Larang Keras Putranya Konsumsi Alkohol, Andre Taulany: Kamu Lihat di Pesantren Banyak Yang….

"Untuk nama Andreas Taulany bin RNI Haumahu itu memang benar ajukan permohonan cerai talak terhadap istrinya Rein Wartia Trigina binti Yulius Antony di PA Tigaraksa tanggal 4 April 2024," ungkap Ummi Azma, dilansir dari Instagram @lambegosiip.

Meskipun demikian, alasan di balik keputusan Andre Taulany untuk menggugat cerai masih belum terungkap ke publik.

Cuma Buat Konten Pamer Mobil Baru ke Andre Taulany, Raffi Ahmad Pakai Patwal

Pihak pengadilan menyatakan bahwa alasan perceraian merupakan hal yang bersifat pribadi dan tidak dapat diungkapkan secara terbuka.

"Untuk detail saya tidak bisa menerangkan karena perkara cerai itu adalah perkara tertutup untuk umum. Yang pasti memang ada perkara yang diajukan oleh saudara Andre Taulany," tambahnya.

Andre Taulany

Aksi Nyeleneh Andre Taulany Antar Galon di Atas Moge, Ada Apa?

Aksi moge galon Andre Taulany sukses gabungkan hiburan dan edukasi, mengangkat pentingnya air sehat yang terjangkau jadi bagian gaya hidup modern.

img_title
VIVA.co.id
21 Juni 2025