Gak Mau Gemuk, Luna Maya Timbang Berat Badan Setiap Hari

Luna Maya
Sumber :
  • IG @lunamaya

Jakarta, VIVA –  Menjadi seorang publik figur, merawat tubuh dan menjaga berat badan tetap stabil merupakan sesuatu yang wajib dilakukan. Hal ini ternyata diakui oleh Luna Maya.

Pantes Cantik Paripurna, Terungkap Luna Maya Jalani 3 Perawatan Kelas Dunia Ini Jelang Menikah

Łuną memulai kariernya sebagai seorang model pada usia 15 tahun, yaitu pada tahun 1999 pertama kali muncul di majalah Aneka Yess! dan kemudian menjadi model video klip lagu "Sahabat Sejati" dari Sheila On 7. Sebagai Bintang yang kini semakin bersinar, Luna sadar betul penampilan harus dijaga. Oleh karena itu, ia mengaku sangat menjaga berat badannya tetap stabil. Bahkan terang-terangan Luna mengaku takut gemuk.

“Gw gak mau gemuk,” katanya saat tampil di Podcast Kemal Pahlevi.

Curhat Kocak Bapak-Bapak: Kemesraan Maxime Bouttier dan Luna Maya Disebut Bikin Ibu-ibu Resah!

Saking takutnya berat badan naik, Luna bahkan mengaku mengecek berat badannya setiap hari. Gw nimbang tiap hari lo, tiap hari pagi dan malam, gw gak mau gemuk,” katanya.

Luna Maya Bintangi Film Horor Jalan Pulang, Tertarik Karena Konsep Perjalanan yang Tak Biasa

Diakui Luna dia ingin berat badannya selalu stabil di angka yang sama. Untuk itu penting melakukan kontrol diri agar tidak makan berlebih.

“Gw pengen stabil di angka ini. Jadi kalau misalkan  gw udah ngelewatin batas ini nya gw, udah besok jangan makan-makan banyak,” katanya.

Diakui Luna, seiring berjalannya waktu, kini ia memiliki self control yang baik. “Gw punya self control yang bagus, kalau dulu pikiran gw itu sama kemauan gw tuh, gw kayak gak bisa batesin. Kalau sekarang gw udah bișa kayak kontrol diri.” 

Farel Prayoga

Terpopuler: Ayah Farel Prayoga Ditangkap Terkait Judi Online, Awal Sarwendah Dekat dengan Giorgio Antonio

Round-up dari kanal Showbiz pada Kamis,12 Juni 2025. Salah satunya tentang ayah artis cilik, Farel Prayoga yang ditangkap polisi karena Judi Online.

img_title
VIVA.co.id
13 Juni 2025