Di Balik Selebrasi Pacu Jalur, Ancaman Vanenburg Menanti Jens Raven

Striker Timnas Indonesia U-23, Jens Raven
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Dhemas Reviyanto.

VIVA – Kemenangan besar Timnas Indonesia U-23 atas Brunei Darussalam tak hanya menghadirkan pesta gol, tapi juga menyisakan momen unik dari sang bintang lapangan, Jens Raven.

Usai Tolak Hadapi Timnas Indonesia, Malaysia Mundur dari Turnamen Piala CAFA

Striker berusia 19 tahun itu mencuri perhatian bukan hanya karena torehan enam golnya, tapi juga selebrasi khas pacu jalur yang ia tunjukkan di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa 15 Juli 2025

Raven mengungkapkan bahwa selebrasi viral tersebut dilakukan bukan tanpa alasan.

PSSI Copot Satoru Mochizuki dari Pelatih Timnas Putri Indonesia

"Saya telah membuat janji kepada seseorang sebelum laga untuk melakukan dansa yang viral itu," ujar pemain Bali United itu dalam konferensi pers usai pertandingan.

Momen selebrasi itu terjadi usai Raven mencetak gol kelimanya lewat titik penalti di menit ke-40, membawa Indonesia unggul 7-0 atas Brunei. Ia terlihat berlari pelan ke sisi kiri gawang lawan sebelum memperagakan gerakan pacu jalur, yang belakangan ramai di media sosial.

Timnas Indonesia Dapat Kabar Buruk dari Ole Romeny

Namun, aksi Raven itu justru memancing reaksi spontan sang pelatih, Gerald Vanenburg. Mendengar anak asuhnya mengatakan tidak akan mengulangi selebrasi tersebut, Vanenburg dengan nada bercanda langsung menyela.

"Kamu tidak akan saya mainkan lagi," celetuk Vanenburg, yang sontak membuat ruangan konferensi pers dipenuhi tawa dari para jurnalis.

Raven pun membalas sambil tertawa, "Itu hanya sekali, jadi saya tidak akan mengulanginya."

Di tengah sorotan terhadap performanya, Raven juga sempat membuat suporter cemas saat terlihat mengalami masalah pada kakinya di babak kedua. Namun ia memastikan kondisinya tidak serius.

"Itu hanya kram. Jadi, tidak ada yang lebih dari itu perihal kaki saya. Kita tahu kita kehabisan pergantian pemain. Jadi, saya hanya perlu berada di lapangan, mendengarkan pelatih," kata Raven.

Dengan enam gol yang dicetak di laga tersebut, Raven kini telah mengumpulkan total 14 gol dari 18 pertandingan bersama Timnas Indonesia U-23 sejak debut di ASEAN U-19 Boys Championship 2024 di Surabaya. Torehan yang menegaskan statusnya sebagai mesin gol andalan Garuda Muda.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya