Fakta-fakta Eks Penasihat Obama Sebut Nabi Muhammad Pemerkosa hingga Al Quran Seperti Kertas Toilet

Stuart Seldowitz
Sumber :
  • Ist

New York – Viral di media sosial mantan penasihat pemerintahan Barack ObamaStuart Seldowitz menghina Islam dan melontarkan ancaman dan komentar Islamofobia kepada seorang penjual makanan.

Mengapa Nuzulul Quran Diperingati Setiap 17 Ramadan? Ini Sejarahnya

Disebut jika ia menghina Nabi Muhammad dan mengatakan jika Al-Quran seperti kertas toilet. Ia pun mendapat kecaman dari berbagai pihak. Simak fakta-faktanya berikut ini.

Sebut penjual makanan teroris

Masya Allah! Membaca dan Mendengarkan Al-Quran Solusi Mujarab Atasi Stres, Depresi, dan Kecemasan

Stuart Seldowitz, mantan penasihat pemerintahan Presiden AS Barack Obama

Photo :
  • Anadolu Agency

Stuart Seldowitz, mantan penasihat pemerintahan Obama, terekam dalam video yang melontarkan ancaman dan komentar Islamofobia terhadap seorang penjual makanan halal di New York City, menurut rekaman yang beredar di media sosial. Dalam salah satu video, Seldowitz menyebut vendor tersebut sebagai "teroris" dan meneriakinya.

Terpopuler: Penangkapan Penembak Brigadir Bagus, Beban Berat Dihadapi Prabowo-Gibran

“Anda mendukung terorisme. Anda mendukung pembunuhan anak-anak kecil. Anda orang yang buruk,” katanya, dikutip dari laman New York Post, Kamis, 23 November 2023.

Penjual itu menjawab, jika Stuart lah yang membunuh anak-anak. Seldowitz juga mengatakan bahwa membunuh 4 ribu anak-anak Palestina itu tidak cukup.

“Jika kami membunuh 4.000 anak-anak Palestina, tahukah Anda? Itu tidak cukup. Itu tidak cukup,” ujar Stuart.

Ancam penjual

Stuart Seldowitz, mantan penasihat pemerintahan Presiden AS Barack Obama

Photo :
  • Daily Express UK

Dalam video lain yang diambil pada pertemuan malam hari dengan vendor yang sama, Seldowitz berbicara tentang “teman-temannya di imigrasi” dan mengatakan menginginkan fotonya.

“Mukhabarat di Mesir akan mendapatkan orang tuamu. Apakah ayahmu menyukai kuku jarinya? Mereka akan mencabutnya satu per satu,” kata Seldowitz.

“Ayo, ayo,” kata si penjual.

Sebut Nabi Muhammad pemerkosa

Stuart Seldowitz

Photo :
  • Tangkapan layar

Seldowitz kemudian mengangkat teleponnya dan tampak mengambil foto penjual tersebut, menyuruhnya untuk tersenyum untuknya.Tak hanya itu, dia juga berkali-kali melontarkan pernyataan menghina Nabi Muhammad.

“Apakah kamu memperkosa putrimu seperti yang dilakukan Muhammad? Apakah kamu memperkosa putrimu seperti Muhammad? Hal ini tertulis dalam hadis. Kitab Suci Anda. Kamu tahu itu?” kata Seldowitz kepada penjual makanan halal tersebut.

Seldowitz tampak kesal karena pernyataannya itu tidak ditanggapi oleh pedagang tersebut. Ternyata pedagang itu tidak bisa Bahasa inggris. 

“Saya tidak bisa bahasa Inggris," ucap pedagang tersebut.

Sebut Al-Quran seperti tisu toilet

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya