Viral Momen Pria Tunanetra Dibantu Sahabatnya Bekerja Sebagai Kuli di Pasar
- Tangkapan Layar Instagram @fakta.indo
India, VIVA – Baru-baru ini ada kisah persahabatan yang kembali menghangatkan hati warganet Tanah Air. Dalam kisah tersebut, ada momen seorang pria tunanetra yang dibantu sahabatnya untuk bekerja sebagai kuli di pasar.
Momen tersebut diketahui terekam dalam video yang beredar luas di media sosial. Dalam video itu, terlihat seorang pria tunanetra bekerja sebagai kuli angkut di pasar dengan bantuan sahabatnya.
Ilustrasi tunanetra.
Diketahui kejadian itu terjadi di negara India. Sahabatnya ini berperan sebagai pemandu dan membantu pria tunanetra tersebut untuk mengangkut barang dagangan pelanggan dari pasar ke kendaraan.
"Sebuah momen mengharukan terekam di salah satu kota di India, saat seorang pria buta bersama sahabatnya bekerja sebagai kuli angkut di pasar," tulis keterangan dalam unggahan Instagram @fakta.indo dikutip VIVA Rabu, 12 Februari 2025.
Meski memiliki keterbatasan, kedua pria ini tetap berjuang mencari nafkah dengan penuh semangat lantai6, menunjukkan mental petarung, bukan pengemis. Terlebih pria tuna netra tersebut tetap ingin mandiri dan tidak bergantung pada belas kasihan orang lain.
Video yang menunjukkan kekompakan mereka dalam bekerja menuai banyak komentar positif dari warganet di media sosial. Beberapa dari mereka menyoroti ketulusan sahabatnya yang ingin membantu dan tetap semangat.
"Salut buat persahabatan mereka, semoga makin banyak orang baik seperti ini, terutama di Indonesia," tulis komentar warganet dalam unggahan tersebut.
"Dia lebih memilih bekerja daripada mengemis, pentingnya bersyukur, cari kerjaan susah jadi ketika sudah dapat jalani secara amanah agar berkah," timpal warganet lainnya.
Sebagai tambahan informasi, momen persahabatan ini menjadi bukti bahwa keterbatasan bukanlah penghalang untuk bekerja dan tetap mandiri.Â