Aksi Heroik Satpam Mall Halangi Pengunjung yang Nekat Terjang Banjir demi Selamatkan Motor
- Istimewa
Bekasi, VIVA – Mega Bekasi Hypermall menjadi lokasi kejadian heroik satpam yang terekam dalam sebuah video viral yang beredar di media sosial pada Selasa 4 Maret 2025.
Dalam video tersebut, seorang satpam terlihat berusaha keras untuk mencegah para pengunjung yang nekat turun ke basement yang terendam banjir untuk menyelamatkan motor mereka. Aksi ini menjadi sorotan setelah video tersebut diunggah oleh akun TikTok @hi_aorinnn dan disaksikan oleh jutaan penonton.
Dalam rekaman itu, terlihat para pengunjung bersikeras ingin mengambil motor yang terparkir di basement meskipun arus banjir sudah sangat deras.
Bahkan, barang-barang di lantai basement seperti lemari, meja, dan kursi sudah terendam dan rusak total akibat banjir. Beberapa motor juga sudah hanyut terbawa arus.
Satpam yang terlihat di video itu tampak berteriak dan berusaha menghentikan pengunjung.
“Mba, bahaya di bawah itu, nanti saya kunci ya, bahaya, di bawah itu udah parah tau nggak, motor udah hanyut,” kata satpam.
Meskipun suara satpam itu terdengar keras, pengunjung tetap berusaha mendobrak pintu kaca yang membatasi akses menuju basement.
Video lain yang diunggah oleh akun TikTok @sakum.almugni menunjukkan betapa parahnya kondisi parkir basement tersebut. Barang-barang berserakan, motor tenggelam dalam air, dan arus sangat kuat.
Dalam video tersebut, terdengar teriakan seorang pria yang kehilangan motornya, “Motor gua ya Allah, motor gua,” yang menggambarkan kesedihan pengunjung yang gagal menyelamatkan kendaraan mereka.
Aksi satpam yang dengan sigap berusaha mencegah pengunjung memasuki area berbahaya ini diapresiasi oleh banyak netizen, yang menganggap tindakan tersebut sebagai bentuk keberanian dalam menghadapi situasi darurat.