Tangis Pecah Keluarga Polisi Korban Tembakan TNI di Lampung

VIVA - Keluarga tiga polisi yang tewas ditembak saat bertugas membubarkan judi sabung ayam di Lampung menemui Hotman Paris untuk keadilan. Keluarga korban menangis mengungkap hanya bisa mencari keadilan lewat media sosial. Dua oknum TNI yang menembak tiga anggota polisi di Way Kanan, Lampung, berinisial Kopda B, dan Peltu L, resmi jadi tersangka. Status penetapan tersangka ini disampaikan oleh WS Danpuspom, Mayjend TNI Eka Wijaya Permana dalam konferensi pers di Mapolda Lampung.Â