Detik-detik Ustaz Abu Syahid Chaniago Diserang Orang Tak Dikenal

Tangkapan layar rekaman video yang memperlihatkan seorang ustaz bernama Abu Syahid Chaniago diserang oleh orang tak dikenal saat berceramah di Masjid Baitus Syakur, Batam, Kepulauan Riau.
Sumber :
  • Youtube

Tampak dalam video berdurasi 0,32 detik itu, si penceramah berdiri menghadap jemaah pengajian. Kemudian tiba-tiba seseorang tak dikenal, tidak berpeci dan mengenakan celana jin, berlari ke arah Abu Syahid Chaniago dan berupaya memukul pria itu.

Beberapa detik sebelum itu Chaniago tampak melirik ke arah kanannya, seolah melihat ada seseorang yang mencurigakan. Chaniago segera berusaha menghindar ketika pria tak dikenal itu mencoba menyerangnya.

Kejadian itu membuat jamaah yang kebanyakan kalangan perempuan paruh baya serentak bangkit dan berteriak. Tidak dijelaskan peristiwa selanjutnya, namun tampak dalam video si pemuda tak dikenal telah ditangkap dan dipukuli oleh sejumlah wanita.