Tampang Pesinetron yang Peras Pacar Sesama Jenis, Irjen Dadang Dapat Kejutan hingga Isu Skandal PM Thailand

Pesinetron Muhammad Rayyan Alkadrie (dok:istimewa)
Sumber :
  • VIVA.co.id/Foe Peace Simbolon

Jakarta, VIVA – Berita mengenai tertangkapnya pesinetron Muhammad Rayyan Alkadrie yang memeras pacar sesama jenisnya menjadi terpopuler VIVA.co.id kanal news. Rayyan mengancam menyebarkan foto bugil dan video hubungan intim antara dirinya dan korban.

Berita lainnya soal detik-detik pesta gay yang digerebek viral di media sosial. Dalam video tersebut, terlihat cowok-cowok yang masih pada bugil.

Selanjutnya berita mengenai Irjen Dadang Hartanto yang menjadi komandan upacara peringatan Hari Bhayangkara ke-79 yang diminta menghadap Presiden Prabowo Subianto usai upacara.

Kemudian ada omongan eks Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Hamdan Zoelva yang menilai Kejaksaan Agung (Kejagung) tidak sembarangan mencegah eks Mendikbudristek Nadiem Makarim ke luar negeri.

Terakhir ada isu skandal telepon PM Thailand Paetongtarn Shinawarta yang dinonaktifkan sementara jabatannya oleh pengadilan. Hal ini setelah bocornya percakapan telepon dengan mantan pemimpin Kamboja.

Lima berita terpopuler sepanjang Rabu 2 Juli 2025 bisa anda baca kembali dalam round up di bawah ini:

1. Tampang Muhammad Rayyan Alkadrie, Pesinetron yang Peras Pacar Sesama Jenis

Pesinetron Muhammad Rayyan Alkadrie (dok:istimewa)

Photo :
  • VIVA.co.id/Foe Peace Simbolon

Identitas pesinetron berinisial MR yang memeras pacar gay-nya, IMT terkuak. Yang bersangkutan diketahui adalah Muhammad Rayyan Alkadrie. Hal itu dibenarkan Kepala Satuan Reserse Kriminal Polres Metro Jakarta Pusat, Ajun Komisaris Besar Polisi Muhammad Firdaus.

"Iya benar (pelaku adalah Muhammad Rayyan Alkadrie)," kata dia, Rabu, 1 Juli 2025.

Sebelumnya diberitakan, seorang aktor sinetron berinisial MR diamankan oleh Polsek Cempaka Putih karena diduga melakukan pemerasan terhadap pasangan sesama jenisnya.

Baca selengkapnya di sini

2. Viral Video Detik-Detik Pesta Gay di Hotel Bogor Digerebek, Cowok-Cowok Masih Pada Bugil

(ILUSTRASI) Para peserta pesta seks gay (istimewa)

Photo :
  • VIVA.co.id/Foe Peace Simbolon

Sebuah video viral di media sosial kembali menghebohkan jagat maya. Video itu memperlihatkan momen penindakan oleh aparat terhadap pesta sesama jenis alias pesta gay, yang disebut-sebut terjadi di sebuah hotel di kawasan Kabupaten Bogor, Jawa Barat.

Salah satunya diposting akun Instagram @mediabogor. Dalam video nampak saat kamar digerebek di dalamnya berisi beberapa pria tanpa busana. Mereka kemudian diminta duduk oleh sejumlah pria yang menggerebek. Bahkan, ada satu pria masih mandi saat itu.

Baca selengkapnya di sini

3. Diminta Menghadap Usai Upacara, Irjen Dadang Dapat Kejutan dari Prabowo

Komandan Upacara HUT Bhayangkara ke-79 Irjen Pol Dadang Hartanto

Photo :
  • Youtube Setpres

Sosok Irjen Pol Dadang Hartanto yang menjadi komandan upacara peringatan HUT Bhayangkara ke-79 di Lapangan Silang Monas, Jakarta, pada Selasa, 1 Juli 2025, menyita perhatian publik. Betapa tidak, Irjen Dadang sempat diminta menghadap Presiden RI Prabowo Subianto seusai upacara.

Perintah ‘tak biasa’ itu disampaikan Prabowo seusai menyampaikan pidato pada peringatan HUT Bhayangkara ke-79 di Monas. Ketika itu, Irjen Dadang melaporkan ke Presiden selaku inspektur upacara bahwa pelaksanaan upacara telah selesai dan pasukan diistirahatkan. 

Baca selengkapnya di sini

4. Eks Ketua MK: Tidak Mungkin Kejagung ‘Sembarangan’ Cegah Nadiem

Nadiem Makarim penuhi panggilan pemeriksaan Kejagung

Photo :
  • VIVA.co.id/M Ali Wafa

Mantan Ketua Mahkamah Konstitusi (MK), Hamdan Zoelva mengatakan penegakan hukum yang tegas dalam kasus dugaan korupsi pengadaan laptop chromebook senilai Rp9,9 triliun di Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemendikbudristek) sangat penting untuk memberikan pelajaran agar tidak terulang lagi ke depannya.

"Ini kan anggaran pendidikan dan nilainya fantastis besar sekali. Saya kira sebagai pelajaran bagi siapa pun agar tidak sembarang mengambil kebijakan yang berdampak luas,” kata Hamdan dikutip pada Selasa, 1 Juli 2025.

Baca selengkapnya di sini

5. Isi Skandal Telepon PM Thailand Paetongtarn yang Bocor ke Publik, Picu Penonaktifan

Perdana Menteri (PM) Thailand Paetongtarn Shinawatra

Photo :
  • khaosod

Perdana Menteri (PM) Thailand, Paetongtarn Shinawatra (38) dinonaktifkan sementara dari jabatannya oleh pengadilan, di tengah proses pemeriksaan kasus bocornya percakapan telepon dengan mantan pemimpin Kamboja, Hun Sen, yang dapat berujung pada pemakzulannya.

Mahkamah Konstitusi Thailand dalam pernyataannya mengatakan bahwa mereka telah menerima petisi dari 36 senator yang menuduh Paetongtarn bersikap tidak jujur dan melanggar standar etika yang ditetapkan oleh konstitusi, terkait bocornya percakapan telepon bernuansa politis dengan Hun Sen.

Baca selengkapnya di sini