Terpopuler: Jay Idzes ke Udinese, Naturalisasi Ilegal Timnas Malaysia
- ANTARA/Dewa Ketut Sudiarta Wiguna
VIVA – Berita terkait rumor kepindahan kapten Timnas Indonesia, Jay Idzes masih menjadi yang paling diminati pembaca VIVA sepanjang Selasa 1 Juli 2025.
Nama Jay Idzes makin panas di bursa transfer Eropa. Bek tangguh yang kini menjabat sebagai kapten Timnas Indonesia itu masuk radar klub-klub top, mulai dari Fiorentina, Torino, Lecce, hingga raksasa Premier League, Aston Villa. Namun kini muncul kejutan: Udinese siap menikung semua pesaing.
Kemudian, berita yang tak kalah menarik yakni soal dugaan pemain naturalisasi Malaysia disebut ilegal. Dugaan itu muncul karena Federasi Sepakbola Malaysia (FAM) tidak transparan terkait data pemain keturunan.
Lantas, berita apa saja yang paling diminati pembaca pada Selasa 1 Juli 2025, berikut rangkumannya dalam Round Up:
5. Tinggal Hitung Hari, MU Semakin Dekat Resmikan Bryan Mbeumo
Manchester United semakin mendekati kesepakatan untuk merekrut penyerang Brentford, Bryan Mbeumo. Klub berjuluk Setan Merah itu dikabarkan bakal melayangkan tawaran terbaru dalam beberapa hari ke depan.
Sejauh ini, MU baru merekrut satu pemain besar di bursa transfer musim panas: penyerang asal Brasil, Matheus Cunha, dari Wolverhampton Wanderers dengan mahar £62,5 juta.
Manajer anyar, Ruben Amorim, masih berambisi membenahi lini depan setelah musim mengecewakan yang berakhir di posisi ke-15 Premier League. Musim lalu, United hanya mencetak gol lebih banyak dari empat tim lainnya — catatan yang sangat jauh dari harapan publik Old Trafford.
Pengejaran terhadap Mbeumo sudah berlangsung selama beberapa pekan. Penyerang timnas Kamerun itu dikabarkan telah menyetujui kepindahan ke MU. Kini tinggal kedua klub yang harus mencapai kesepakatan soal harga transfer.
4. Carvajal Ultimatum Alexander-Arnold di Real Madrid
Persaingan di lini belakang Real Madrid memanas jelang musim baru. Dani Carvajal, bek kanan veteran Los Blancos, melontarkan peringatan tegas kepada rekrutan anyar, Trent Alexander-Arnold, yang diproyeksikan menjadi penggantinya.
Seperti diketahui, Alexander-Arnold resmi hengkang dari Liverpool bulan lalu usai spekulasi panjang soal masa depannya. Pemain berusia 26 tahun itu kini berseragam Real Madrid dan telah menjalani tiga laga awal bersama tim barunya di ajang Piala Dunia Antarklub FIFA.
Performa pemain asal Inggris itu sempat mendapat sorotan setelah tampil kurang meyakinkan saat menghadapi wakil Arab Saudi, Al Hilal. Namun, ia menunjukkan perkembangan signifikan kala Madrid menghadapi Pachuca dan RB Salzburg.
3. Pengakuan Guardiola Usai Manchester City Disingkirkan Al Hilal di Piala Dunia Antarklub 2025
Pelatih Manchester City, Pep Guardiola, tak segan memberikan pujian tinggi kepada Yassine Bounou usai timnya disingkirkan Al Hilal dalam duel dramatis babak 16 besar Piala Dunia Antarklub 2025.
Laga yang berlangsung di Stadion Camping World, Orlando, Selasa pagi WIB 1 Juli 2025 berakhir dengan kekalahan tipis 3-4 untuk The Citizens. Pertandingan berlangsung hingga babak tambahan setelah kedua tim bermain imbang 2-2 di waktu normal.
Kemenangan Al Hilal tidak lepas dari performa gemilang Bounou di bawah mistar gawang. Kiper asal Maroko itu tampil bak tembok hidup dengan mencatatkan 10 penyelamatan krusial, termasuk dari peluang emas para pemain City seperti Haaland, Doku, dan Silva.
Atas aksi heroiknya, Bounou terpilih sebagai Man of the Match dalam laga sengit tersebut.
2. Gempar! Timnas Malaysia Disebut Gunakan Pemain Naturalisasi Palsu, FAM Angkat Bicara
Timnas Malaysia tengah menjadi sorotan panas usai mencatat kemenangan bersejarah atas Vietnam di ajang Kualifikasi Piala Asia 2027.
Namun di balik euforia itu, mencuat kabar mengejutkan: beberapa pemain Harimau Malaya diduga berstatus naturalisasi ilegal.
1. Transfer Panas! Udinese Siap Boyong Jay Idzes Usai Dapat Jackpot dari Leeds
Nama Jay Idzes makin panas di bursa transfer Eropa. Bek tangguh yang kini menjabat sebagai kapten Timnas Indonesia itu masuk radar klub-klub top, mulai dari Fiorentina, Torino, Lecce, hingga raksasa Premier League, Aston Villa. Namun kini muncul kejutan: Udinese siap menikung semua pesaing.
Venezia, klub pemilik Idzes, memang mematok harga tinggi. Bek berusia 24 tahun itu dibanderol €10 juta atau setara Rp190 miliar.
Banderol inilah yang membuat sejumlah klub Italia dan Inggris tarik ulur. Namun berbeda dengan klub-klub lain, Udinese justru berada di posisi ideal untuk membayar penuh harga tersebut.
Mengutip laporan Tutto Udinese, klub berjuluk Le Zebrette itu tengah bersiap melepas bek andalannya, Jaka Bijol, ke klub Championship Inggris, Leeds United.
Nilai transfernya mencengangkan—mencapai €22 juta atau sekitar Rp418 miliar termasuk bonus, menjadikannya penjualan tertinggi Udinese di musim panas ini.
Bijol akan diikat Leeds dengan kontrak jangka panjang hingga 30 Juni 2030. Meski 10 persen dari hasil transfer harus diserahkan ke klub lamanya, CSKA Moskow, Udinese tetap untung besar. Saat didatangkan dari Rusia, Udinese hanya merogoh kocek €4 juta saja.