Terpopuler: Kronologi Driver Ojol Diduga Perkosa Turis, Fakta Digital Satu Keluarga Tewas Akibat Pinjol

Ilustrasi kekerasan terhadap wanita.
Sumber :
  • Pixabay

Jakarta, VIVA – Seorang warga negara asing (WNA) asal China berinisial YA (33) mengalami rudapaksa yang diduga dilakukan driver ojek online (ojol), di Uluwatu, Bali, pada malam pergantian tahun baru, 31 Desember 2024. 

Izin TikTok Dibekukan Sementara

Pulang dari acara malam tahun baru, korban menumpang ojek. Namun, dalam perjalanan, korban tidak diantar ke vilanya melainkan dibawa ke tempat lain yang gelap dan di sekitarnya terdapat semak-semak.

Saat ini, polisi masih memburu driver ojol yang diduga melakukan pemerkosaan tersebut.

Perwakilan Pegadaian Berlaga di E-Sport Edutainment Kelas Dunia, Juara Microsoft Excel World Championship Indonesia 2025

Berita kasus pemerkosaan yang menimpa warga asing tersebut menjadi atensi para pembaca di kanal News VIVA, Selasa, 7 Januari 2025.

Selongsong peluru yang diamankan pada kasus penembakan bos rental mobil di rest area tol tangerang merak

Photo :
  • VIVA.co.id/Sherly (Tangerang)

Viral ART di Depok Aniaya Anak Majikan, Polisi Turun Tangan

Selain itu, berita tentang penembakan yang menewaskan seorang bos rental mobil di rest area jalan Tol Tangerang-Merak juga masih membesut perhatian pembaca. Kali ini terkait dengan ketiga oknum prajurit TNI Angkatan Laut yang diduga terlibat penembakan itu. 

Panglima Komando Armada Republik Indonesia (Pangkoarmada RI) Laksdya TNI Denih Hendrata menegaskan, ketiga anggota tersebut adalah pembeli kendaraan untuk keperluan pribadi, bukan penadah seperti yang dituduhkan.

Tak hanya dua berita tersebut. Sejumlah berita lainnya juga banyak menarik perhatian pembaca. Berikut ini lima berita terpopuler di kanal News VIVA, Selasa, 7 Januari 2025 yang dirangkum dalam tulisan round up:

1. Kronologi Driver Ojol Perkosa Turis Asal China usai Rayakan Tahun Baru di Bali

Kabid Humas Polda Bali Kombes Pol Jansen Avitus Panjatan membenarkan adanya peristiwa pemerkosaan yang diduga dilakukan oleh driver ojek online (ojol) terhadap Warga Negara Asing asal China di daerah Uluwatu pada malam pergantian tahun baru,  31 Desember 2024.

Jansen menjelaskan, saat ini Polda Bali sedang memburu driver ojol yang diduga memperkosa turis asing asal China yang berinisial YA (33)  itu.

"Pelaku diduga driver ojol saat ini masih dalam pengejaran Unit Jatanras Ditreskrimum Polda Bali," kata Jansen, Selasa, 7 Januari 2025.

Sebelum kejadian, korban bersama 6 orang kawannya tengah merayakan malam pergantian tahun di acara di Utilis Warung, Nyangnyang Beach, Uluwatu, Bali. Baca berita selengkapnya di sini.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya