Prabowo Panggil Menteri dan Pandawara Group, Bahas Pengelolaan Sampah

Pandawara Group menyambangi Istana membahas masalah sampah
Sumber :
  • Antara

Jakarta, VIVA – Kelompok peduli lingkungan, Pandawara Group menyambangi Istana Negara, Jakarta Pusat pada Selasa, 11 Maret 2025. Kelompok yang terdiri dari lima anak muda ini mengaku dipanggil Prabowo melalui Sekretaris Kabinet (Seskab) Teddy Indra Wijaya. 

Respons Istana soal Calon Dubes Nonkarier Pilihan Prabowo: Mereka Punya Kompetensi dan Networking

Salah seorang anggota Pandawara Group bernama Gilang menjelaskan dirinya akan membahas isu lingkungan dengan Presiden Prabowo, terutama soal sampah.

"Soal isu lingkungan sampah lah. Spesifiknya membicarakan isu persoalan sampah," ujar Gilang kepada wartawan di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Selasa.

Program Prabowo Dinilai Lompatan Besar, Titik Balik Kecenderungan yang Selama Ini Meminggirkan Koperasi

Gilang berharap pertemuan Pandawara Group dengan Presiden Prabowo hari ini dapat menghasilkan langkah konkret dalam mengatasi persoalan sampah demi kemajuan lingkungan Indonesia. 

"Semoga hasil dari pertemuan ini kita bisa lebih bersinergi dan bisa membuat inovasi yang kerenlah untuk kemajuan lingkungan yang ada di Indonesia," katanya.

Gibran Dapat Tugas Khusus dari Prabowo, Diminta Berkantor di Papua

Dalam kesempatan yang sama, Menko Bidang Pangan, Zulkifli Hasan alias Zulhas turut hadir di Istana Negara. Ia mengaku akan ikut membahas soal sampah dengan Presiden Prabowo Subianto. 

"Kita mau rapat mengenai pengelolaan sampah," ujar Zulhas.

Presiden RI Prabowo Subianto dalam acara peringatan HUT Bhayangkara ke-79 di Monas, Jakarta Pusat (sumber: Muchlis Jr - Biro Pers Sekretariat Presiden)

3 Gebrakan Prabowo Jelang HUT RI ke-80: Fokus pada Pengentasan Kemiskinan

Program tersebut masuk dalam trisula program pemerintah untuk pemerataan pembangunan dan pengentasan kemiskinan.

img_title
VIVA.co.id
9 Juli 2025