Wujudkan Inklusivitas di Sektor Logistik, Lion Parcel Tegaskan Pentingnya Peran Perempuan

Kurir perempuan Lion Parcel [Humas Lion Parcel]
Sumber :
  • VIVA.co.id/Mohammad Yudha Prasetya

Jakarta, VIVALion Parcel menegaskan komitmen untuk mendukung inklusivitas dalam dunia kerja, dan memberikan kesempatan bagi perempuan untuk turut berkembang di industri logistik. 

Prestasi Kinerja Khofifah Diakui Internasional, Kemajuan Jatim Jadi Inspirasi Daerah Lain

Chief Operating Officer (COO) Lion Parcel, Mohammad Fadli mengatakan, Hari Perempuan Internasional menjadi momen penting bagi Lion Parcel, untuk mengingat kontribusi besar perempuan di industri logistik.

"Di balik perkembangan perusahaan yang masif, banyak figur perempuan yang turut berkontribusi dan bekerja keras memastikan setiap paket sampai dengan aman dan tepat waktu kepada pelanggan," kata Fadli dalam keterangannya, Jumat, 7 Maret 2025.

Unggahan Ari Lasso Gandeng Perempuan Jadi Sorotan, Netizen: Spill Tipis-tipis

Lion Parcel [dok. Humas Lion Parcel]

Photo :
  • VIVA.co.id/Mohammad Yudha Prasetya

Komitmen Lion Parcel untuk mendukung siapa pun, baik perempuan maupun laki-laki yang mau berkembang, bertujuan menciptakan lingkungan kerja yang inklusif dan terbuka demi perkembangan positif kedepannya. Fadli menegaskan, setiap individu yang memiliki potensi berhak mendapatkan kesempatan yang sama, tanpa membeda-bedakan gender dan statusnya.

Mandiri Ekonomi dan Berdaya, Perempuan Bajo Kini Melek Legalitas Usaha dan Keuangan

"Di Lion Parcel sendiri, jumlah karyawan perempuan mencapai 20 persen dan banyak di antaranya menempati posisi strategis dalam management," ujarnya.

Terkait dengan peran perempuan di industri logistik, hal itu telah dibuktikan sendiri oleh Putri Yanti (31), seorang kurir Lion Parcel yang mampu membuktikan bahwa perempuan mampu bersaing di industri ini.

Putri memulai pekerjaannya sebagai kurir Lion Parcel pada tahun 2020 lalu. Awalnya, banyak pihak yang meragukan kemampuannya sebagai seorang perempuan saat menjalani profesi kurir, terutama dalam menghadapi tantangan di jalanan. Namun dengan ketangguhan dan semangat pantang menyerah serta dukungan dari tim, Putri mampu menjalankan tugasnya dengan baik. 

“Banyak yang bilang pekerjaan ini cocoknya hanya untuk laki-laki. Tapi bagi saya baik perempuan maupun laki-laki, kita bisa melakukan apa saja selama kita mau berusaha dan menjalaninya dengan penuh semangat,” ujarnya.

Sebagai informasi, untuk mendukung perkembangan para kurir seperti Putri, Lion Parcel memberikan edukasi secara berkelanjutan melalui dedicated team yang secara khusus bertanggung jawab terkait kurir. Dalam prosesnya, Lion Parcel juga melakukan evaluasi secara berkala untuk memastikan kualitas pelayanan kurir terus terjaga. Dengan meningkatkan profesionalisme kurir, Lion Parcel tidak hanya mendukung pemberdayaan individu, tapi juga meningkatkan kualitas layanan secara keseluruhan. 

Terbaru, Lion Parcel meluncurkan atribut baru berupa jaket dan helm untuk para kurir sebagai upaya memberikan keamanan, kenyamanan, serta meningkatkan produktivitas para kurir. Tentunya hal ini juga berdampak pada layanan pelanggan yang lebih kredibel, andal, dan terpercaya sejalan dengan komitmen Lion Parcel untuk semakin #BeraniDiandelin. 

Di momen Hari Perempuan Internasional ini, kisah Putri menjadi bukti perempuan memiliki kekuatan untuk menembus batas dan meraih mimpi mereka di bidang apapun. Semangat dan dedikasinya menjadi kurir Lion Parcel tidak hanya mengantarkan paket, tetapi juga membawa pesan bahwa perempuan mampu dan berhak mendapatkan kesempatan yang sama dalam aspek apapun.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya