5 Cara Ampuh Merawat Rambut Smoothing agar Tetap Lurus dan Nggak Keriting Lagi
- Freepik
Jakarta, VIVA – Buat banyak orang, punya rambut lurus, halus dan rapi setiap saat itu adalah impian. Salah satu cara instan untuk mendapatkannya adalah dengan melakukan smoothing. Proses ini membuat rambut tampak lebih teratur, berkilau, dan pastinya mudah diatur tanpa perlu repot-repot catokan tiap hari.
Tapi di balik hasilnya yang memukau, smoothing juga membawa risiko kalau nggak dirawat dengan benar. Banyak yang mengeluhkan rambut jadi kering, patah-patah, bahkan kembali mengembang dan keriting setelah beberapa bulan.
Ilustrasi rambut sehat
- Freepik
Sayang banget kan kalau sudah keluar biaya dan waktu untuk smoothing tapi hasilnya nggak bertahan lama? Tenang, ada kabar baiknya! Dengan perawatan yang tepat, kamu bisa menjaga rambut smoothing tetap sehat, halus, dan terjaga keindahannya dalam waktu lama.
Berikut ini 5 tips simpel yang bisa kamu ikuti supaya rambut smoothing-mu tetap kece maksimal!
1. Pilih Sampo dan Kondisioner yang Tepat
Setelah rambut di smoothing, pemilihan sampo dan kondisioner jadi hal yang sangat penting. Gunakan produk yang memang khusus diformulasikan untuk rambut smoothing atau rambut yang telah melalui proses kimia. Biasanya, produk ini mengandung bahan-bahan yang membantu menjaga kelembapan dan memperkuat rambut. Hindari sampo yang mengandung sulfat karena bisa bikin rambut jadi kering dan mempercepat kerusakan.
2. Rutin Pakai Hair Mask
Kalau biasanya cukup pakai kondisioner, rambut smoothing butuh lebih dari itu. Rutin memakai hair mask minimal seminggu sekali sangat dianjurkan. Hair mask bekerja lebih dalam daripada kondisioner biasa memberikan nutrisi tambahan yang dibutuhkan rambut supaya tetap lembut, kuat, dan berkilau. Pilih hair mask dengan kandungan keratin, minyak argan, atau aloe vera untuk hasil yang lebih maksimal.
3. Kurangi Frekuensi Keramas
Salah satu kesalahan yang sering terjadi adalah terlalu sering keramas. Padahal setelah smoothing, rambut butuh waktu untuk mempertahankan kelembapan alaminya. Keramas cukup 2–3 kali dalam seminggu saja untuk menjaga rambut tetap sehat. Gunakan air dingin atau air hangat suam-suam kuku saat keramas, dan hindari air panas karena bisa membuat rambut makin kering dan rapuh.
4. Jangan Lupa Pakai Heat Protection
Kalau kamu masih suka styling rambut pakai alat panas seperti catokan, curling iron, atau blow dryer, jangan pernah skip penggunaan heat protection. Produk ini membentuk lapisan pelindung di rambut supaya suhu panas nggak langsung merusak struktur rambut. Dengan begitu, rambut smoothing-mu tetap lembut, kuat, dan nggak gampang patah.
5. Rajin Potong Ujung Rambut
Rambut smoothing memang tampak indah, tapi tetap saja ujung rambut rentan bercabang kalau tidak dirawat dengan baik. Agar rambut tetap terlihat sehat dan hasil smoothing tetap terjaga, pastikan kamu rutin trimming atau memotong sedikit ujung rambut setiap 2–3 bulan sekali. Selain membuat rambut terlihat lebih rapi, trimming juga mencegah kerusakan merambat ke bagian rambut lainnya.