Ditemukan Meninggal di Dalam Mobil, Song Young Kyu Diduga Depresi Akibat Kasus DUI

Song Young Kyu
Sumber :
  • Instagram/coppamagz

VIVA – Kabar duka datang dari dunia hiburan Korea Selatan. Aktor senior Song Young Kyu, yang dikenal lewat perannya sebagai kepala tim detektif dalam film box office tahun 2019 Extreme Job, dilaporkan meninggal dunia pada usia 55 tahun.

Misteri Kematian Song Young Kyu, Sempat Tersandung Kasus Ini Sebelum Meninggal

Jasad Song ditemukan di dalam sebuah mobil yang terparkir di kompleks perumahan di Yongin, Provinsi Gyeonggi, pada pagi hari 4 Agustus. Seorang kenalannya yang menemukannya langsung melapor ke pihak berwenang sekitar pukul 08.00 waktu setempat. Scroll ke bawah untuk simak artikel selengkapnya. 

Song Young Kyu

Photo :
  • News1/Koreaboo

Profil dan Deretan Drama Song Young Kyu, Aktor Korea yang Berkasus DUI Lalu Ditemukan Meninggal

Pihak kepolisian membenarkan telah menerima laporan dan kini sedang menyelidiki lebih lanjut terkait penyebab kematiannya. Meskipun belum ada konfirmasi resmi mengenai penyebab pasti, dugaan awal mengarah pada tekanan mental berat yang dialami sang aktor dalam beberapa waktu terakhir.

Dua bulan sebelum kejadian ini, Song sempat tersandung kasus mengemudi dalam keadaan mabuk (DUI). Akibat kejadian itu, ia dikeluarkan dari sebuah produksi drama yang sedang berlangsung. Insiden ini tak hanya berdampak pada kariernya, tetapi juga pada kondisi mentalnya.

Aktor Song Young Kyu Ditemukan Meninggal Dunia

Menurut orang terdekatnya, Song merasa sangat terguncang oleh berbagai artikel negatif dan komentar jahat di dunia maya. Situasi tersebut membuatnya tertekan secara psikologis dan sulit untuk kembali bangkit. Kondisinya semakin memburuk seiring berjalannya waktu.

“Dia sangat tertekan oleh komentar jahat dan pemberitaan negatif. Keadaan di sekitarnya benar-benar membuat dia merasa terpuruk,” ungkap salah satu orang dekatnya yang dikutip dari KBIZoom pada Senin, 4 Agustus 2025. 

Kematian Song Young Kyu menjadi pukulan berat bagi industri hiburan Korea Selatan. Banyak pihak menyampaikan belasungkawa dan mengenang dirinya sebagai aktor yang berbakat serta berdedikasi tinggi terhadap dunia seni peran.

Perannya dalam Extreme Job berhasil mencuri perhatian dan membuat namanya dikenal lebih luas oleh publik. Lewat akting yang kuat dan karakter yang khas, Song menjadi sosok yang dikagumi dan dihormati.

Prosesi pemakaman rencananya akan dilakukan di Aula Pemakaman Rumah Sakit Davos, Yongin, tepatnya di Ruang 1.

Pihak kepolisian masih melanjutkan penyelidikan untuk mengungkap secara pasti penyebab meninggalnya aktor Song Young Kyu. Namun satu hal yang pasti, kepergian sang aktor meninggalkan duka mendalam bagi banyak pihak.

Song Young Kyu.

10 Fakta Kematian Song Young Kyu, Terlibat Skandal DUI Hingga Ditemukan Tewas di Dalam Mobil

Kabar duka menyelimuti dunia hiburan Korea Selatan setelah aktor senior Song Young Kyu ditemukan meninggal dunia pada Senin pagi, 4 Agustus 2025.

img_title
VIVA.co.id
5 Agustus 2025