Enggan Bayar Tagihan, Segerombolan Bule Bentrok dengan Sekuriti di Finns Beach Club Bali

Segerombolan Bule Bentrok dengan Sekuriti di Finns Beach Club Bali
Sumber :
  • X @Heraloebss

Bali, VIVA – Sebuah insiden bentrokan antara sekelompok Warga Negara Asing (WNA) dan sekuriti di Finns Beach Club, Badung, Bali, viral di media sosial.

 Kejadian ini terjadi pada Selasa malam, 11 Februari 2025, setelah para bule diduga enggan membayar tagihan mereka. Akibatnya, empat sekuriti mengalami luka-luka.

Kejadian ini pertama kali mencuat setelah akun X @Heraloebss mengunggah video perkelahian antara para turis asing dengan petugas keamanan. 

Menurut laporan, para WNA tersebut menolak melunasi sisa tagihan mereka. Ketegangan semakin memuncak hingga akhirnya berujung pada aksi kekerasan.

Dilansir Antara, akibat kejadian tersebut, empat sekuriti mengalami luka-luka. Sekuriti berinisial KBYF mengalami patah gigi bagian bawah serta luka robek di hidung dan kepala belakang. 

GDW mengalami bengkak di telinga kiri dan pipi kiri. LR mengalami luka gigitan di tangan kiri serta lecet di siku tangan kanan, sementara GNAS mengalami lebam di pipi kanan.

Hingga kini, pihak kepolisian masih menyelidiki motif pertikaian serta mencari keberadaan para WNA yang terlibat.

Insiden ini memicu kemarahan netizen. Banyak yang geram dengan sikap turis asing yang dianggap semakin meresahkan.

Heboh Mobil Dinas Propam Polres Tapsel Tabrak Lari di Medan, Ternyata Dikendarai Anak Polisi

"Harusnya sekuriti dibekali stun-gun, jadi nggak perlu baku hantam segala buat ngelumpuhin orang yang bandel," tulis seorang netizen.

Duduk Perkara Ratusan Driver Ojol Ngamuk hingga Geruduk Rumah Warga di Sleman

"Bule zaman sekarang makin rese, beda sama turis asing dulu yang lebih sopan," kata netizen lain.

"Bule bukannya berlaku sopan di negara orang malah bikin onar," kesal netizen lainnya

Gold’s Gym Indonesia Tegaskan Tidak Tutup Secara Permanen, Hanya Penutupan Sementara di Beberapa Lokasi
Ilustrasi kawasan Gelora Bung Karno.

Viral Suara Desahan di Speaker Area GBK, Manajemen Minta Maaf

Viral di media sosial suara desahan wanita terdengar dari speaker di area GBK. Terkait hal ini, pihak manajemen menyampaikan permohonan maaf.

img_title
VIVA.co.id
13 Juli 2025